Perdagangan Bursa Saham Libur Pada Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 / by CRM Team

Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan libur bursa pada Natal dan Tahun Baru. Simak rinciannya berikut ini:

Libur Perayaan Natal 2023

  • Perdagangan bursa tutup di 25-26 Desember 2023 dalam rangka perayaan Natal dan cuti bersama

  • Perdagangan Bursa Efek pasar reguler akan kembali berlangsung mulai 27 Desember 2023

Libur Tahun Baru 2024

  • Perdagangan bursa kembali tutup di 1 Januari 2024 dalam rangka Tahun Baru

  • Perdagangan Bursa Efek pasar reguler akan kembali berlangsung mulai 2 Januari 2024

Berkaitan dengan informasi di atas, ada penyesuaian jadwal penarikan dana di Stockbit Sekuritas sebagai berikut:

RDN BCA

Kamu dapat melakukan permintaan penarikan dana melalui aplikasi selama libur perayaan Natal (25-26 Desember 2023) dan juga libur Tahun Baru (1 Januari 2024). Jika bank RDN dan bank rekening pencairan keduanya adalah BCA, penarikan dana akan langsung diproses melalui sistem. Namun jika bank RDN dan bank pencairan kamu berbeda, penarikan dana tersebut akan diproses setelah hari libur bursa.

RDN JAGO

Kamu dapat melakukan permintaan penarikan dana melalui aplikasi selama libur perayaan Natal dan juga libur Tahun Baru. Namun penarikan dana akan diproses setelah hari libur bursa.

Jika ada pertanyaan lebih lanjut kamu dapat menghubungi kami melalui email support@stockbit.com atau live chat via aplikasi Stockbit.

Terima kasih,

PT Stockbit Sekuritas Digital