Ketika berinvestasi saham sering kali investor menjumpai masalah pada perusahaan sekuritas yang digunakan atau banyaknya kekurangan di aplikasi trading milik sekuritas tersebut. Karena itu investor terpaksa harus melakukan transfer saham ke sekuritas lain.
Berikut ini alasan-alasan yang menyebabkan investor saham melakukan transfer saham antar sekuritas:
1. Biaya Jual-Beli Tinggi
Saat ini, sudah banyak Perusahaan Sekuritas yang legal dan terdaftar di OJK. Salah satu sumber pendapatan perusahaan sekuritas ini adalah biaya (fee) trading jual beli saham yang dibebankan kepada investor.
Fee Jual-Beli ini bisa saja berbeda antar-sekuritas. Tapi, biasanya fee beli antara 0,15% - 0,25%, sementara fee jual 0,20% - 0,35%. Fee ini sudah termasuk biaya broker, biaya levy, PPN dan PPH.
Read More