Trading Limit

Simulasi Potensi Keuntungan hingga Risiko Trading Limit by CRM Team

Trading Limit adalah fasilitas Stockbit yang memungkinkan nasabah melakukan trading dengan buying power yang melebihi saldo RDN. 

Besaran nilai Trading Limit adalah total cash ditambah 1x portofolio saham setelah dipotong haircut. Ini akan diperhitungkan secara real-time atau sesuai dengan harga terakhir di Bursa Efek Indonesia.

Manfaat Trading Limit

  1. Mengoptimalkan potensi keuntungan dari trading saham

    Trading Limit dapat membantu untuk meningkatkan buying power, sehingga potensi keuntungan yang kamu dapatkan akan makin besar.

  2. Makin cepat kejar momentum di market

    Bisa langsung order saham tanpa perlu menunggu waktu saat top up dana kamu ke RDN.

  3. Membuka kesempatan trading jangka pendek

    Dengan tambahan buying power, kamu bisa ambil kesempatan trading jangka pendek sambil hold portofolio investasi kamu. 

Simulasi Potensi Keuntungan Pakai Trading Limit

Dalam skenario pada tabel, nasabah menggunakan Trading Limit. Jika pergerakan saham sesuai dengan strateginya, maka dia akan mendapatkan potensi keuntungan lebih besar dengan modal atau Trading Balance yang sama.

Risiko Trading Limit 

  • Risiko penurunan yang lebih besar

    Jika pergerakan market atau harga saham tidak sesuai dengan strategi, maka potensi kerugian juga akan semakin besar. 

  • Risiko penalti

    Jika tidak membayar kewajiban Trading Limit melebihi tenggat waktu (T+2), maka akan dikenakan penalti biaya bunga 0,2% per hari  (dari pokok) terhitung dari T+3 sampai penyelesaian kewajiban dilakukan oleh nasabah. Hari libur dan weekend juga terhitung.

  • Risiko forced sell

    Jika tidak membayar kewajiban Trading Limit hingga T+4, maka akan dilakukan forced sell (jual paksa) saham yang ada di portofolio kamu sesuai dengan jumlah pemakaian Trading Limit ditambah penalti.

Dengan mempertimbangkan/mengukur risiko yang ada, kamu dapat menggunakan Trading Limit untuk memaksimalkan potensi keuntunganmu. Pastikan kamu juga memahami:

✅ Profil risiko, 
✅ Rencana dan strategi investasi, 
✅ Batas kerugian yang bisa ditoleransi agar bisa menghadapi atau menghindari risiko dari Trading Limit dengan baik.

Update Aplikasi Stockbit versi terbaru untuk bisa menggunakan Trading Limit. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, kamu bisa menghubungi kami melalui email atau Chat Support via aplikasi Stockbit.

Nikmati fasilitas Trading Limit dan optimalkan buying power kamu sekarang!