🌱 Indonesia Kejar Investasi Rp250 T Lewat G20 / by Stockbit Snips

9 Februari 2022

Source: Stockbit

Daily Market Performance 🚀

IHSG

6.834

+0,66%

Coal

241,0

+2,12%

Crude Oil

89,39

-2,11%

Gold

1.827

+0,10%

CPO

5.615

+2,93%

Nickel

23.023

-3,32%

Pemerintah Indonesia menargetkan masuknya investasi sebanyak 200-250 triliun rupiah melalui penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan digelar pada November 2022. Sedangkan, target investasi Indonesia sepanjang 2022 adalah sebesar 1.200 triliun rupiah. Artinya, helatan G20 diharapkan dapat menyumbang ~16% dari target investasi tahun ini.

Meski demikian, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menyatakan bahwa angka ini belum pasti dan masih kasar. PPihaknya masih terus menghitung pendetailan target nilai investasi.

Agenda investasi yang didorong oleh pemerintah adalah hilirisasi dalam negeri. Sejumlah sektor yang menjadi fokus adalah pariwisata, perkebunan, batu bara, dan nikel. Sebagai contoh, batu bara diolah menjadi Dimethyl Ether (DME), nikel menjadi baterai, dan sebagainya.

Selain hilirisasi, Bahlil juga mendorong investasi di energi baru terbarukan (EBT). Ambisinya adalah untuk mengembangkan industri sel baterai terintegrasi di Indonesia. Hal ini akan dicapai lewat kolaborasi teknologi dengan Korea Selatan, Tiongkok, dan Jepang.

Key Takeaway

Di 2021, BKPM mencatat realisasi investasi mencapai 901,02 triliun rupiah (+9,0% YoY). Dari jumlah tersebut, penanaman modal asing (PMA) berkontribusi 454 triliun rupiah (+10,0% YoY).

Fokus investasi di hilirisasi senada dengan kebijakan pemerintah terhadap dunia usaha selama beberapa waktu terakhir. Jika terealisasi, investasi tersebut berpotensi membantu perusahaan-perusahaan, terutama komoditas, untuk meningkatkan daya saingnya.


Berita Korporasi

💰 KLBF Anggarkan Rp1 Triliun untuk Buyback

  • $KLBF: Kalbe Farma akan lakukan buyback saham sebanyak-banyaknya 588 juta lembar, atau setara ~12,5% dari saham beredar. Alokasi dana untuk aksi ini adalah maksimum 1 triliun rupiah, sementara batas harga pembelian adalah 1.700 rupiah per saham. Kebutuhan dana akan dipenuhi dari kas internal dan pinjaman bank.

  • $BSWD: Bank of India Indonesia rencanakan rights issue maksimum 1,65 miliar saham baru. Jumlah tersebut adalah ~118% dari saham perusahaan saat ini. Setelah aksi ini, modal inti BSWD diestimasikan akan tumbuh menjadi 2,4 triliun rupiah. Selain itu, dana akan digunakan menumbuhkan portofolio kredit.

  • $ADMF: Adira Finance jalin kemitraan dengan OVO untuk hadirkan solusi pembiayaan kredit motor. Selain itu, pengguna juga dapat mengajukan pinjaman dengan menjaminkan BPKB kendaraannya. Produk dari ADMF ini dapat diakses melalui aplikasi OVO.

  • $DNET: Megah Eraraharja melepas kepemilikannya di Indoritel Makmur (pengelola Indomaret) sebanyak 209,55 juta lembar saham di harga 3.050 rupiah per lembar (setara dengan 693,13 miliar rupiah). Transaksi itu dilakukan pada 4 Februari lalu. Dengan demikian, kepemilikan Megah Eraraharja di DNET berkurang dari 26,61% menjadi 25,13%.


Musim Laba Q3 2021

🕷️ AGII 9M21

Source: Stockbit

Selama Q3 2021, Aneka Gas Industri mengalami perubahan kinerja jika dibandingkan dengan Q3 2020.

  • $AGII: Laba bersih Aneka Gas Industri tumbuh +505,5% menjadi 78 miliar rupiah pada Q3 2021 (YoY), didorong oleh kenaikan pendapatan (+42,5%) dan pertumbuhan pos-pos beban yang lebih konservatif.

    Secara kumulatif pada 9 bulan pertama tahun 2021 (9M21), laba bersih Aneka Gas Industri juga tumbuh +484,4% menjadi 173 miliar rupiah (YoY), didorong oleh peningkatan penjualan neto (+31,6%) dan pertumbuhan pos-pos beban yang lebih konservatif. Capaian ini juga disertai kenaikan margin laba sebelum pajak dari 2,4% menjadi 10,5%. (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini 🔥

$DOID

+6,98%

$BRPT

+5,41%

$MAPI

+6,08%

$BTPS

+4,11%

Saham Top Loser Hari Ini 🤕

$TAPG

-4,44%

$DGNS

-3,87%

$ESSA

-3,94%

$MEDC

-3,45%

Performa Sektor Hari Ini 📊


Berita Lainnya

🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Produsen Oreo, Mondelez International, menambah lini produksi di Jawa Barat dengan investasi senilai 320 miliar rupiah. Tambahan lini produksi ini akan memproduksi Oreo yang sebagian besarnya diekspor ke 35 negara di Asia Pasifik dan Timur Tengah. 

  • Hingga akhir Januari 2022, Mitratel ($MTEL) telah mendapat 2.580 tenant baru non-Telkomsel, yang berasal dari akuisisi menara milik Telkomsel.

  • Saat ini, Garuda Indonesia ($GIAA) bersama lessor sedang mendiskusikan rencana bisnis Garuda pascarestrukturisasi untuk memastikan profitabilitas.

  • Astra Internasional ($ASII) dan Hong Kong Land melalui anak usahanya, Astra Land Indonesia (ALI), membentuk perusahaan patungan dengan LOGOS untuk mengelola gudang logistik modern dengan fokus area Jabodetabek.


Stockbitor Spotlight

Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

❓ 3 Pilihan Saat IHSG di ATH?

Photo by: stockbit

"Tapi satu hal yang pasti adalah keputusan kamu dan pembelajaran dari hari kemarin, supaya hari ini dan besok akan menjadi lebih baik lagi." — Ruthmarthaamelias

IHSG atau Indeks Harga Saham Gabungan saat ini telah mencapai All Time High (ATH). Di saat seperti ini pasti ada beberapa investor dan trader yang bingung aksi apa yang harus diambil. Apakah harus jual dan take profit atau menambah porsi saham? Yuk simak selengkapnya pendapat ruthmarthaamelias mengenai hal tersebut di sini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Almer Dzaki
Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan, Astrid Rahadiani Putri, Michael Owen Kohana, Hendriko Gani, Bayu Santoso, Rahmanto Tyas Raharja

Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam website ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit. 

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.


Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.