Daily Market Performance 🚀
👋 Stockbitor!
Kementerian Perhubungan mengizinkan maskapai penerbangan untuk melakukan penyesuaian tarif tiket pesawat terbang. Keputusan ini tertuang dalam Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 68 Tahun 2022 tentang Biaya Tambahan (Fuel Surcharge) Tarif Penumpang Pelayanan Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri yang mulai berlaku sejak ditetapkan pada 18 April 2022.
Menurut Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati, ketentuan untuk menaikkan tarif ini diberlakukan untuk menjaga keberlangsungan operasional maskapai penerbangan seiring kenaikan harga avtur dunia yang sangat mempengaruhi biaya operasi penerbangan.
Adapun besaran penyesuaian biaya fuel surcharge ini maksimal 10% dari tarif batas atas (TBA) sesuai kelompok pelayanan masing-masing Badan Usaha Angkatan Udara untuk pesawat udara jenis jet dan 20% untuk pesawat udara jenis baling-baling (propeller).
Aturan ini akan dievaluasi setiap tiga bulan atau apabila terjadi perubahan yang signifikan terhadap biaya operasi penerbangan. Pengawasan akan dilakukan oleh Kemenhub lewat Ditjen Perhubungan Udara dan akan dievaluasi menyesuaikan dengan dinamika perubahan harga avtur dunia.
Lebih lanjut, ketentuan ini bersifat tidak mengikat sehingga maskapai penerbangan dapat memilih menetapkan biaya tambahan atau tidak. Selain Indonesia, negara lain seperti Filipina juga menerapkan aturan biaya tambahan (fuel surcharge) ini.
📝 Harum Energy Berencana Stock Split 1:5
$HRUM: Harum Energy akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 11 Mei 2022 untuk meminta persetujuan atas pemecahan nilai nominal saham (stock split). Stock split ini akan dilakukan dengan rasio 1:5 bertujuan untuk meningkatkan likuiditas perdagangan saham perseroan serta menjadikan harga saham lebih terjangkau bagi para investor ritel. Apabila mengikuti penutupan harga hari yaitu 13.850 rupiah, maka harga saham HRUM setelah stock split menjadi 2.770 rupiah per lembar saham.
$ASII: Astra International mengumumkan pembagian dividen tunai sebesar 9,67 triliun rupiah atau 239 rupiah per saham untuk tahun buku 2021. Pembagian tersebut termasuk pembagian dividen interim sebesar 45 rupiah per saham yang telah dibayarkan pada 29 Oktober 2021, sehingga sisanya sebesar 194 rupiah per saham akan dibayarkan pada 20 Mei 2022 dengan cum date 10 Mei 2022.
$INCO: Sepanjang kuartal pertama tahun 2022, Vale Indonesia memproduksi 13.827 metrik ton nikel dalam matte, turun -9% YoY. CEO dan Presiden Direktur Perseroan, Febriany Eddy, menyampaikan bahwa penurunan ini diakibatkan adanya pelaksanaan proyek pembangunan kembali Tanur 4 untuk memastikan keamanan dan kelangsungan operasi di masa depan.
$ESSA: Tiga petinggi Surya Esa Perkasa melakukan transaksi penjualan 183,47 juta lembar saham dengan total 253 miliar rupiah pada 18 April 2022. Penjualan dilakukan oleh Sugito Walujo (pemegang saham individu di atas 5%) senilai 160 miliar rupiah (115 juta lembar, Rp1.390/saham), Rahul Puri (komisaris) senilai 67 miliar rupiah (49,07 juta lembar, Rp1.360/saham), dan Mukesh Agrawal (direksi) senilai 26 miliar rupiah (19,40 juta lembar, Rp1.360/saham). Penjualan ini membuat kepemilikan Sugito Walujo pada ESSA menjadi 4,65% (tidak lagi menjadi pemegang saham individu di atas 5%) dan 0% untuk Rahul Puri dan Mukesh Agrawal.
$BULL: Buana Lintas Lautan berencana menggelar rights issue dengan menerbitkan 4 miliar lembar saham baru dan 4,8 miliar lembar Waran Seri V. Dalam keterbukaan informasi, perseroan mengasumsikan harga pelaksanaan 150 rupiah per saham dengan kurs 14.328 rupiah per dolar AS, sehingga total ekuitas naik 11,36% menjadi 400 juta dolar AS. Pemegang saham yang tidak menggunakan haknya akan terdilusi maksimal 22,08%.
🕷️PGAS & DSSA FY21
$PGAS: Perusahaan Gas Negara membukukan laba bersih 17,6 juta dolar AS (+105,5%) pada Q4 2021, berbalik dari rugi bersih 318,0 juta dolar AS pada Q4 2020. Besarnya kerugian pada Q4 2020 disebabkan adanya beban provisi atas sengketa pajak sebesar 278,4 juta dolar AS.
Secara kumulatif selama 2021 (FY21), kinerja PGN juga membaik. Laba bersih meningkat +214,7% menjadi 303,8 juta dolar AS (sekitar 4,3 triliun rupiah), berbalik dari rugi bersih 264,8 juta dolar AS pada 2020. Pendapatan tumbuh +5,2% menjadi 3,0 miliar dolar AS dan laba kotor meningkat +24,9% karena terdapat reklasifikasi akun pada laporan laba rugi 2020. Beban niaga dan infrastruktur, yang sebelumnya merupakan beban usaha, kini menjadi bagian dari beban pokok.
Selain itu, ada pendapatan dari pembalikan provisi sengketa pajak sebesar 65,2 juta dolar AS dan menghilangnya penurunan nilai properti migas pada 2021 (2020: penurunan nilai 75,7 juta dolar AS). (IDX)
$DSSA: Dian Swastatika Sentosa berhasil membukukan laba bersih 58,8 juta dolar AS pada Q4 2021 (+153,3%), berbalik dari rugi bersih 110,5 juta dolar AS pada Q4 2020. Peningkatan ini didorong oleh naiknya laba kotor sebesar +187,8% akibat naiknya pendapatan (+84,8%), sedangkan beban pokok pendapatan hanya meningkat +42,2%. Laba usaha meningkat +955,4%.
Secara kumulatif selama tahun 2021 (12M21), laba bersih DSSA tumbuh +243,3% menjadi 120,1 juta dolar AS, membalikkan rugi 83,8 juta dolar AS pada 2020. Hal ini didorong oleh naiknya pendapatan (+43,6%), sementara beban pokok pendapatan hanya naik +28,9% sehingga laba kotor perusahaan naik +70,9% menjadi 902,1 juta dolar AS. Laba usaha meningkat +186,3% menjadi 497,1 juta dolar AS. Peningkatan performa juga disebabkan turunnya beban lain-lain, dimana pada tahun 2020 terdapat rugi pelepasan investasi entitas anak sebesar -70,1 juta dolar AS yang tidak ada pada tahun 2021. (IDX)
Saham Top Gainer Hari Ini 🔥
Saham Top Loser Hari Ini 🤕
Performa Sektor Hari Ini 📊
🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...
Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 18-19 April 2022 memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan di 3,5%.
Per Maret 2022, Kementerian Keuangan melaporkan realisasi belanja negara sebesar 490,63 triliun rupiah, atau 18,1% dari pagu APBN TA 2022 yang sebesar 2.708,7 triliun rupiah. Selain itu, Menteri Keuangan, Sri Mulyani, menyebut penerimaan pajak sudah mencapai 322,46 triliun rupiah (+41,36% YoY), 25,49% dari target yang ditetapkan dalam APBN 2022.
Berdasarkan surat tertanggal 13 April 2022, TBS Energi Utama ($TOBA), melalui anak usahanya PT Gorontalo Listrik Perdana, telah memperoleh penetapan Tanggal Operasi Komersial (COD) pada 31 Desember 2021 untuk PLTU Sulbagut-1 berkapasitas 2x50 MW.
Hingga kuartal 1 2022, Bank Rakyat Indonesia ($BBRI) berhasil menyalurkan KUR sebesar 66,99 triliun rupiah kepada 1,8 juta nasabah.
Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini
🏌️♂️ Swing Hard dalam Investasi
"Bisa melihat peluang itu satu hal, tapi berani mengambil peluang itu hal lain. Tidak mudah untuk selon walaupun kita tahu betul bahwa kesempatan yang datang adalah fat pitch."— stevewinarto
Pernakah kamu menemukan satu emiten dan dan yakin bahwa ke depan, emiten ini berpotensi mendatangkan gain yang menjanjikan? Sudah belajar luar dalam, laporan keuangan 10 tahun ke belakang sudah dibaca, diskusi dengan teman-teman di komunitas hingga mencari data-data pendukung pun sudah dilakukan. Tetapi kenapa masih tidak berani “swing hard” atau All-in di emiten tersebut? Dalam tulisannya Stevewinarto membagikan tips supaya kamu berani swing as hard dalam investasi. Penasaran seperti apa? Simak selengkapnya di sini!
Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.
Penulis: Theodorus Melvin
Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan, Astrid Rahadiani Putri, Anggaraksa Arismunandar, Rahmanto Tyas Raharja, Aulia Rahman Nugraha, Hendriko Gani, Muhammad Reza Ilham Taufani, Michael Owen Kohana, Bayu Santoso
Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved.
Disclaimer:
Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam website ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit.
Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research.
Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.
Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.