🆕 MUFG dan ADMF Akuisisi 80,6% MFIN Senilai Rp7 T / by Stockbit Snips

26 Juni 2023

Daily Market Performance 🚀

IHSG

6.664

+0,38%

Coal

125,5

-0,20%

Crude Oil

69,3

+0,14%

Gold

1.930

+0,45%

CPO

3.710

+1,81%

Nickel

21.117

+0,47%

MUFG Bank Ltd. dan Adira Dinamika Multi Finance ($ADMFmenandatangani perjanjian pembelian 80,6% saham Mandala Multifinance ($MFIN) dari pemegang saham existing pada 23 Juni 2023. MFIN sendiri merupakan perusahaan pembiayaan (financing) dengan fokus ke segmen sepeda motor.

Dari porsi saham yang dibeli tersebut, MUFG mengakuisisi 70,6% saham MFIN, sementara ADMF sebesar 10%Reuters melaporkan transaksi pembelian 80,6% saham MFIN bernilai 7 triliun rupiah atau 467 juta dolar AS.

Sementara itu, ADMF mengumumkan bahwa total nilai transaksi untuk 10% saham MFIN adalah 873,7 miliar rupiah atau setara ~3.297 rupiah per saham. Per 1Q23, ADMF memiliki total kas sebesar 1,4 triliun rupiah.

Perjanjian jual beli ini masih bersifat bersyarat, sehingga pelaksanaan transaksi masih bergantung atas diperolehnya izin atau dipenuhinya beberapa syarat, termasuk namun tidak terbatas pada persetujuan dari OJK. Reuters melaporkan bahwa transaksi ini akan diselesaikan pada awal 2024Jika transaksi ini terwujudMUFG akan melaksanakan penawaran tender wajib (mandatory tender offer) sesuai dengan ketentuan POJK No. 9 Tahun 2018.

Per 31 Mei 2023, jumlah pemegang saham MFIN sebanyak 718, dengan komposisi terdiri dari PT Jayamandiri Gemasejati sebesar 70,42%, Alex Hendrawan – yang merupakan Komisaris Utama MFIN – sebesar 5,06%, dan masyarakat sebesar 24,52%.

Per 1Q23MFIN memiliki total aset sebesar 7,05 triliun rupiah dan total ekuitas sebesar 3,4 triliun rupiah, dengan pendapatan 574 miliar rupiah (+10,9% YoY) dan laba bersih 150 miliar rupiah (-7,6% YoY).

MUFG Bank Ltd. merupakan bagian dari Mitsubishi UFJ Financial Group asal Jepang. Sementara itu, ADMF merupakan anak usaha MUFG secara tidak langsung melalui kepemilikan di Bank Danamon Indonesia ($BDMN) sebesar 92,5%. BDMN sendiri merupakan pemegang saham pengendali ADMF dengan porsi kepemilikan 92%.

Ini bukanlah pertama kalinya MUFG dan ADMF melakukan akuisisi bersamaSebelumnya, MUFG bersama ADMF juga pernah bersama-sama mengakuisisi Home Credit Indonesia (HCID) pada November 2022.

Key Takeaway

Transaksi ini mengimplikasikan valuasi MFIN senilai 8,7 triliun rupiah atau ~3.297 rupiah per lembar saham, yang mengindikasikan pembelian di valuasi (1Q23 TTM) P/E Ratio sebesar 13,5x, P/S Ratio sebesar 3,8x, dan P/BV sebesar 2,6x.

Berdasarkan penutupan bursa hari ini, MFIN ditutup ARA di harga 2.680 rupiah (+24,65%), sedangkan ADMF ditutup di harga 11.700 (+13,59%).

Stockbit baru saja mengadakan Emiten Talk dengan ADMF. Simak diskusi dengan CFO ADMF mengenai prospek serta strategi ADMF ke depannya melalui tautan ini.


Berita Korporasi

🏭 NCKL Bangun Smelter HPAL Tahap III Senilai Rp16,4 T

  • $NCKLTrimegah Bangun Persada melalui entitas asosiasinya, PT Obi Nickel Cobalt (ONC), menginvestasikan dana sekitar 1,1 miliar dolar AS (~16,4 triliun rupiah) untuk membangun smelter high pressure acid leach (HPAL) tahap III berkapasitas 65.000 ton nikel sulfat dan 75.000 ton kobaltKonstruksi smelter ini dimulai sejak pertengahan 2022 dan ditargetkan dapat berproduksi pada 1Q24. Sebelumnya, NCKL juga telah menuntaskan pembangunan pabrik nikel sulfat pertama di Indonesia dan terbesar di dunia dari sisi kapasitas produksi. ONC sendiri adalah joint venture antara NCKL dengan perusahaan nikel asal China, Lygend Resources & Technology.

  • $MIDI: Operator Alfamidi, Midi Utama Indonesia, akan menggelar rights issue maksimum 4,61 miliar saham baru dengan harga pelaksanaan 270 rupiah per sahamrasio 625:100, dan efek dilusi maksimum 13,79%. Potensi dana dari aksi korporasi ini mencapai 1,24 triliun rupiah, yang akan dipakai untuk biaya operasional dan belanja modal. Pengendali MIDI,  Sumber Alfaria Trijaya ($AMRT), tidak akan melaksanakan seluruh haknya dan mengalihkan ke BCA Sekuritas sebagai agen penjual. Cum rights di pasar reguler dan negosiasi pada 5 Juli 2023.

  • $GGRMGudang Garam akan membagikan dividen tunai tahun buku 2022 sebesar 2,3 triliun rupiah atau 1.200 rupiah per saham, setara 83% dari laba bersih. Mengacu harga saham GGRM pada penutupan bursa hari Senin (26/6) di 27.800 rupiah per saham, maka indikasi dividend yield adalah 4,3%.

  • $INDFIndofood Sukses Makmur akan membagikan dividen tunai tahun buku 2022 sebesar 2,25 triliun rupiah atau 257 rupiah per saham, setara 35,5% dari laba bersih. Mengacu harga saham INDF pada penutupan bursa hari Senin (26/6) di 7.325 rupiah per saham, maka indikasi dividend yield adalah 3,5%.

  • $IPCMJasa Armada Indonesia akan membagikan dividen tunai tahun buku 2022 sebesar 113 miliar rupiah atau 21,42 rupiah per saham, setara 75% dari laba bersih. Jumlah tersebut termasuk dividen interim 3,68 rupiah per saham yang dibagikan pada Desember 2022, sehingga dividen final sebesar 17,74 rupiah per saham. Cum dividend di pasar reguler dan negosiasi pada 4 Juli 2023. Mengacu harga saham IPCM pada penutupan bursa hari Senin (26/6) di 296 rupiah per saham, maka indikasi final dividend yield adalah 6%.


Musim Laba

đź•· CLEO 1Q23

Berikut adalah kinerja Sariguna Primatirta pada 1Q23:

  • $CLEOLaba bersih Sariguna Primatirta tumbuh +32,4% YoY menjadi 61 miliar rupiah pada 1Q23. Penjualan tumbuh +13,9% YoY menjadi 351 miliar rupiah, terutama didorong segmen botol yang tumbuh +30,2%, sedangkan non-botol tumbuh moderat +0,9%.

    Sementara itu, beban pokok penjualan/COGS (+11,7% YoY) naik lebih rendah dari penjualan sehingga margin laba kotor naik menjadi 40,7% (1Q22: 39,5%).


    Dibandingkan dengan 4Q22 (QoQ), laba bersih produsen AMDK Cleo tersebut tumbuh +35,7%. Penjualan tumbuh +1,8%, tetapi COGS turun -3,4% dan beban penjualan turun -9,9%. Hal tersebut mendorong kenaikan seluruh margin laba perseroan. (IDX)


Beberapa data ekonomi yang rilis pekan lalu (19–23 Juni 2023):

  • Indonesia: Penjualan sepeda motor YoY Mei (+113,4% vs April -19,4%)

  • Tiongkok: Loan Prime Rate 1 Tahun (3,55% vs Mei 3,65%)

  • Tiongkok: Loan Prime Rate 5 Tahun Juni (4,2% vs Mei 4,3%)

  • Inggris (UK): Tingkat inflasi YoY Mei (8,7% vs April 8,7%)

  • Indonesia: BI 7-Day Reverse Repo Rate Juni (5,75% vs Mei 5,75%)

  • Indonesia: Pertumbuhan kredit YoY Mei (+9,39% vs April +8,08%)

  • Inggris (UK): Bank of England bank rate Juni (5% vs Mei 4,5%)

Jadwal cum date dividen di pasar reguler dan negosiasi pada pekan ini (26–27 Juni 2023):

  • $ALDO: 1 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $BAYU: 50 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $CHIP: 2,31 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $KEEN: 6,5 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $MAPI: 8 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $TCPI: 7 rupiah/lembar (Cum date: 26 Juni)

  • $BBLD: 16 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $BMHS: 1,5 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $DMAS: 10 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $JAYA: 3 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $MKPI: 445 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $PPGL: 2 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $TALF: 5 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $ULTJ: 30 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

  • $WINE: 1,95 rupiah/lembar (Cum date: 27 Juni)

Jadwal cum date rights issue di pasar reguler dan negosiasi pada pekan ini (26–27 Juni 2023):

  • $WICO: dengan perbandingan 450.721 : 453.538 di harga 100 rupiah/lembar (Cum date*: 27 Juni)

*Jadwal sementara berdasarkan prospektus awal yang belum masuk ke situs web KSEI. Jadwal dapat berubah jika proses rights issue mundur.


Saham Top Gainer Hari Ini 🔥

$ARTO

+4,89%

$DOID

+3,41%

$BRMS

+3,79%

$ELSA

+3,07%

Saham Top Loser Hari Ini 🤕

$PTBA

-14,86%

$SRTG

-4,61%

$TINS

-5,26%

$PNLF

-4,58%

Performa Sektor Hari Ini đź“Š


Berita Lainnya

🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Campina Ice Cream Industry ($CAMP) akan membagikan dividen tunai tahun buku 2022 sebesar 117,7 miliar rupiah atau 20 rupiah per saham, setara 94% dari laba bersih. Cum dividend di pasar reguler dan negosiasi pada 4 Juli 2023. Mengacu harga saham CAMP pada penutupan bursa hari Senin (26/6) di 378 rupiah per saham, maka indikasi dividend yield adalah 5,3%.

  • Joint venture antara TBS Energi Utama ($TOBAdan GoTo Gojek Tokopedia ($GOTO), PT Energi Kreasi Bersama (Electrum), meresmikan pabrik skuter listrik pada Jumat (23/6). Fasilitas tersebut diharapkan dapat mulai berproduksi pada 2024 dengan kapasitas 250 ribu unit per tahun.

  • Menteri Keuangan, Sri Mulyani, mengatakan bahwa penerimaan pajak pada 5M23 tumbuh +17,7% YoY, jauh melambat dibandingkan 5M22 yang tumbuh +53,5% YoY. Penerimaan pajak terlihat menurun di mayoritas sektor ekonomi, dengan penerimaan pajak dari sektor industri pengolahan atau manufaktur hanya tumbuh +5,45% YoY pada 5M23 (vs. 5M22: +50,9% YoY). Sri Mulyani mengatakan bahwa realisasi ini menunjukkan dampak pelemahan ekonomi sudah mulai muncul, walaupun masih terlihat tren positif.

  • Menteri ESDM, Arifin Tasrif, mengatakan bahwa masalah operator proyek gas Indonesia Deepwater Development (IDD) diharapkan dapat selesai pada bulan depan. Arifin mengatakan bahwa Chevron â€“ yang memiliki 62% porsi di proyek tersebut – berencana hengkang dari proyek tersebut. Di sisi lain, perusahaan asal Italia, Eniakan menggantikan posisi Chevron sebagai operator proyek.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

đź“– Cara Mudah Menemukan Saham High Dividend Yield (DY) di Pasar Modal

Photo by: Stockbit

"Dalam kiat investasi saya, kunci pembuka adalah screening High DY, karena DY adalah bagian dari valuasi maka berarti di awal kita telah melakukan screening valuasi.” â€” HaniPutranto

Di Bursa Efek Indonesia saat ini terdapat lebih dari 850 emiten. Jika kita harus  menganalisa fundamentalnya satu per satu untuk menentukan saham terbaik yang bisa dibeli, tentu akan sangat melelahkan dan menghabiskan banyak waktu. Oleh karenanya, Screener sangat dibutuhkan supaya proses pemilihan saham ini bisa lebih efisien dan tepat sasaran. Nah, sebagai dividend investor, HaniPutranto membagikan cara bagaimana menemukan perusahaan yang sesuai dengan kriterianya untuk dibeli. Mulai dari membuat screener High Dividend Yield (DY) hingga Low PBV. Lantas, apa saja keunggulan dan faktor pembeda dari kedua screener ini? Selengkapnya bisa kamu baca di sini!

Sekilas tentang HaniPutranto

Hani Putranto adalah seorang investor yang menggunakan dividend yield sebagai filter utama dalam menentukan emiten yang ingin beliau beli. Di Stream, Hani Putranto kerap membagikan tips bagi investor yang ingin menjadi dividend hunter hingga ulasan dari emiten dengan dividend yield tinggi di pasar modal. Semua tulisan Hani Putranto bisa kamu baca di sini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Bayu Santoso dan Rahmanto Tyas Raharja

Editor: Vivi Handoyo Lie, Edi Chandren, Aulia Rahman Nugraha, Syanne Gracetine, Theodorus Melvin, Hendriko Gani, Michael Owen Kohana, Anggaraksa Arismunandar

Copyright 2023 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.

Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.