Pengertian Istilah Haki Dalam Saham Dan Strateginya / by Guest User

Apakah kamu pernah menemukan istilah haki dalam saham? Jika belum, maka sebaiknya membaca artikel ini hingga tuntas. 

Tidak hanya Haki, ada banyak istilah saham yang harus dipahami oleh pemula, seperti haka (lawan dari haki), buyback, right issue, blue chip dan lainnya.

Lantas apa sebetulnya Haki ini, kemudian bagaimana cara menerapkannya. 

Arti Kata Haki Dalam Saham

Perlu kamu ketahui bahwa ketika melakukan transaksi saham, terdapat dua bagian kolom, yaitu offer yang berada di sebelah kanan dan bid yang berada di sebelah kiri. Dan haki dikaitkan dengan dua kolom tersebut. 

Kamu dapat mempelajari lebih jauh tentang bid dan offer pada artikel memahami orderbook saham ini.

Haki adalah slang words yang digunakan di kalangan investor di tanah air. Di mana haki adalah singkatan dari kata Hajar Kiri yang memiliki arti langsung menjual saham dengan harga market tanpa melakukan antrian. Investor menjual langsung di harga saham pada pembeli yang mengantre beli di kolom harga sebelah kiri. 

haki saham

Haki, menjual saham di kolom Bid

Atau secara umum, Haki juga dipahami sebagai salah satu cara yang digunakan untuk menjual saham, dengan memasang harga rendah di kolom bid (antrean beli) agar bisa segera menjual saham yang diinginkan.

Strategi ini biasa digunakan oleh para trader pada saham yang nyaris menyentuh ARB (auto reject bawah).

Alasan Dan Waktu Penggunaan Strategi HAKI

HAKI merupakan strategi saham yang sering digunakan dalam transaksi trading dibandingkan dengan transaksi investasi. Namun bukan berarti strategi ini tidak bisa digunakan dalam transaksi investasi saham.

Dengan berbagai pertimbangan yang matang, strategi ini bisa kamu gunakan baik dalam transaksi trading maupun investasi saham. HAKI saham artinya secara sederhana seringkali disebut sebagai strategi obral saham karena saham yang dijual pada harga di kolom bid.

Lantas, bukankah strategi ini akan menimbulkan kerugian bagi para trader? Meski terlihat menimbulkan kerugian namun para trader yang telah melakukan analisis teknikal secara mendalam dan menilai strategi ini jauh lebih baik daripada harus mengalami kerugian dalam jumlah besar.

Para trader yang menggunakan strategi ini merupakan trader yang telah menganalisa trend harga yang dimilikinya secara mendalam. Trader yang memilih langkah HAKI juga yakin bahwa harga saham tersebut akan terus menurun dan sulit naik kembali.

Dengan melakukan strategi ini, trader tidak perlu mengantri terlebih dahulu untuk menjual saham yang dimilikinya. Hal ini dikarenakan saham yang akan dijual tersebut langsung ditawarkan pada calon pembeli dengan sesuai dengan harga bid sehingga saham akan lebih cepat terjual.

Semakin cepat saham terjual maka tentu kerugian karena penurunan harga saham yang dimiliki oleh trader juga akan semakin kecil. Namun bukan berarti kamu bisa menerapkan langkah HAKI kapanpun saat harga sahammu menurun.

Strategi HAKI hanya disarankan jika kamu telah melakukan analisis teknikal mendalam saat harga saham yang dimiliki terus menurun. Saat harga saham terus menurun, lakukan analisis teknikal untuk mengetahui apakah harga saham tersebut masih memiliki potensi untuk mengalami kenaikan atau tidak.

Jika tidak ada potensi kenaikan harga atas saham tersebut, maka strategi HAKI menjadi strategi yang paling direkomendasikan untuk kamu lakukan. Strategi HAKI ini akan membantu kamu agar tidak terjebak dalam kondisi ARB serta menahan kerugian agar tidak semakin besar.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Menerapkan HAKI

Meski telah menganalisis tren saham secara mendalam, ada beberapa hal lain yang juga perlu kamu perhatikan saat mempertimbangkan strategi HAKI. Dengan memperhatikan beberapa hal berikut ini, kamu bisa membuat keputusan yang tepat untuk melakukan HAKI atau tidak.

Adapun beberapa hal tersebut diantaranya :

  • Target profit trading saham yang dilakukan sudah tercapai

  • Trend pasar saham yang dimiliki mulai turun

  • Saham-saham yang dimiliki mulai berpotensi koreksi

  • Potensi trend harga saham yang dimiliki kemungkinan sulit untuk naik atau pulih kembali

Strategi HAKI merupakan salah satu strategi yang bisa dilakukan untuk mengelola dan memastikan portofolio saham yang kamu miliki tidak menimbulkan kerugian yang lebih besar. Melakukan strategi HAKI saham artinya kamu mulai mengamankan profit dan posisi modal sahammu dari kerugian sehingga strategi ini juga cukup penting untuk dikenali dan dipahami sejak dini.

Dengan memahami berbagai hal yang berkaitan dengan HAKI, tentu kamu bisa lebih bijak dalam mengambil keputusan trading di masa depan. Tinggi atau rendahnya profit trading yang diperoleh tergantung pada setiap keputusan yang kamu ambil.

Artikel ini disediakan oleh Stockbit,-aplikasi trading saham yang terdaftar di OJK. Buka rekening saham di Stockbit 100% online, tanpa dokumen fisik dan tanpa minimum deposit.