πŸ“œ Relaksasi Aturan Perjalanan Domestik & Mancanegara / by Stockbit Snips

09 Maret 2022

Source: Stockbit

IHSG

6.864,44

+0,74%

Coal

405,00

-4,18%

Crude Oil

125,1

+1,24%

Gold

2.043,54

-0,42%

CPO

7.520

+7,38%

Nickel

80.025

+0,00%

πŸ‘‹ Stockbitor!

Pemerintah menerbitkan aturan baru tentang ketentuan perjalanan dalam negeri atau domestik yang mulai berlaku 8 Maret 2022. Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) yang sudah mendapat dua dosis vaksin atau vaksinasi ketiga (booster) tidak perlu lagi menunjukan hasil tes antigen atau PCR sebagai syarat berpergian.

Namun, PPDN yang tidak dapat menerima vaksinasi karena kondisi kesehatan khusus atau penyakit komorbid, wajib menunjukan hasil negatif tes RT-PCR yang sampelnya diambil maksimal 3x24 jam, atau rapid tes antigen yang sampelnya diambil maksimal 1x24 jam sebelum keberangkatan.

Selain itu, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 juga mengeluarkan Surat Edaran Nomor 12 tahun 2022 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Luar Negeri pada masa Pandemi Virus Disease 2019 (Covid-19) pada tanggal 8 Maret 2022 yang berisikan tentang peraturan Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN).

Bagi PPLN yang telah menerima vaksin dosis pertama dilakukan karantina selama 7x24 jam, sedangkan PPLN yang telah menerima dosis kedua dan ketiga, dilakukan pemantauan kesehatan selama 1x24 jam.

Key Takeaway

Dicabutnya peraturan melampirkan hasil tes antigen atau PCR untuk perjalanan domestik maupun luar negeri berpotensi membuat sektor penerbangan dan pariwisata, yang belum berhasil pulih setelah covid19, mendapatkan sentimen positif dari dilonggarkannya peraturan pembatasan sosial.


Berita Korporasi

πŸ’Έ BPII Jual Anak Usahanya

  • $BPII: Batavia Prosperindo Internasional menjual saham anak usahanya PT Batavia Prosperindo Finance Tbk ($BPFI) kepada Woori Card Co Ltd asal Korea Selatan senilai 1 Triliun Rupiah. Penjualan saham anak usaha ini dilakukan untuk meningkatkan performa keuangan BPII ke depannya.

  • $AGII: PT Aneka Gas Industri berencana untuk menerbitkan kembali sukuk dengan nilai 396 miliar rupiah. Penerbitan sukuk ini merupakan bagian dari program sukuk 1 triliun rupiah dan akan digunakan untuk refinancing hutang AGII yang akan jatuh tempo tahun ini.

  • $ITMG: PT Indo Tambangraya Megah kembali melakukan penjualan sebagian saham treasury hasil buyback lalu sebanyak 7,2 juta saham pada tanggal 7 Maret 2022 lalu. Dana yang diperoleh ITMG dari hasil penjualan saham tersebut mencapai 210 miliar rupiah sebelum dikurangi biaya transaksi.

  • $ASII: Perusahaan menganggarkan belanja modal (capex) sebesar 19 triliun rupiah tahun ini. Capex ini dua kali lipat lebih besar dari belanja modal tahun lalu yang kurang lebih sebesar 9 triliun rupiah. Capex ini akan digunakan untuk membeli alat berat untuk UNTR, biaya belanja di bisnis agribisnis dan juga inisiatif digital di grup.

  • $ARNA: PT Arwana Citra Mulia siapkan capex sebesar 1 triliun rupiah pada tahun ini. Capex ini rencananya akan digunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi keramik hingga 14 juta meter persegi


Musim Laba Q4 2021

πŸ•·οΈ LPPF 12M21

Source: Stockbit

$LPPFMatahari Department Store mencatat laba bersih sebesar 474 miliar rupiah pada Q4 2021, berbalik dari rugi sebesar 257 miliar rupiah pada periode yang sama tahun sebelumnya. Walaupun penjualan masih cenderung flat (-0,6% YoY), Matahari Department Store berhasil melakukan efisiensi pada total beban pokok penjualan (-18,6% YoY) dan total beban usaha (-63,7% YoY). 

Secara kumulatif selama tahun 2021 (12M21), Matahari membukukan laba 913 miliar rupiah, berbalik dari rugi 873 miliar rupiah pada tahun 2020 (+204,6%). Hal ini didorong oleh tumbuhnya pendapatan bersih (+15,4%), terutama dari Sumatera (18,4%), Jawa (16,4%), dan Kalimantan, Sulawesi dan Maluku (20,0%), serta penurunan beban usaha sebesar -33,6%. Same store sales growth (SSSG) tercatat tumbuh sebesar +22,4%. (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini πŸ”₯

$SMRA

+13,38%

$MMLP

+11,79%

$SCMA

+12,61%

$ADHI

+10,49%

Saham Top Loser Hari Ini πŸ€•

$INDY

-6,93%

$HRUM

-6,84%

$DGNS

-6,92%

$ANTM

-6,69%

Performa Sektor Hari Ini πŸ“Š


Berita Lainnya

πŸ”₯ Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • The London Metal Exchange (LME) menghentikan perdagangan nikel pada hari selasa (8/3) lalu. Hal ini dikarenakan harga nikel yang terus meroket sehingga membuat beberapa broker mengalami margin call lantaran memasang posisi short yang salah.

  • Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, mengumumkan larangan impor minyak dari Rusia atas operasi militernya di Ukraina.

  • Uni Eropa menyatakan akan memangkas impor gas dari Rusia tahun ini hingga dua pertiganya pada akhir tahun ini.

  • Indeks kepercayaan konsumen (CCI) bulan Febuari turun ke level 113,1 poin dari 119,6 poin pada bulan Januari 2022.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

πŸš€ Penyebab Harga Nikel Melonjak Tinggi, Karena Short Squeeze?

Photo by: stockbit

"Biasanya penjual tidak ada barang ketika harga naik. Harga akan naik karena kelangkaan barang tersebut."β€” Hauw2x

Salah satu yang sedang ramai diperbincangkan mengenai penyebab melonjaknya harga nikel yaitu karena short squeeze yang dilakukan oleh beberapa pihak. Short Squeeze sendiri adalah istilah yang digunakan ketika harga aset meningkat tajam karena banyak short seller dipaksa keluar dari posisi mereka. Penasaran seperti apa kronologis dari kenaikan harga nikel dan bagaimana sebaiknya investor menyikapi hal tersebut? Simak selengkapnya pandangan Hauw2x mengenai hal tersebut di sini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Hendriko Gani
Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan,, Astrid Rahadiani Putri, Rahmanto Tyas Raharja, Michael Owen Kohana, Bayu Santoso, Theodorus Melvin,

Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (β€œStockbit”), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam website ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit. 

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.


Domain resmi Stockbit adalah β€œhttps://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri β€œ@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.