✈️ RI Rencanakan Bebas Visa untuk 20 Negara / by Stockbit Snips

8 Desember 2023

Daily Market Performance 🚀

IHSG

7.159

+0,35%

Coal

148,8

+5,91%

Crude Oil

71,1

+2,57%

Gold

2.027

-0,04%

CPO

3.630

+1,45%

Nickel

16.306

+1,82%

👋 Stockbitor!

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, mengatakan pada Kamis (7/12) bahwa pemerintah berencana menerapkan bebas visa kunjungan bagi wisatawan mancanegara (wismandari 20 negara. Kebijakan bebas visa tersebut akan diberikan untuk kunjungan singkat (<30 hari) dan diharapkan dapat meningkatkan pemasukan negara dari sektor pariwisata yang ditargetkan mencapai 200 triliun rupiah pada 2024.

Negara-negara yang diusulkan mendapatkan bebas visa antara lain Amerika Serikat, China, India, Korea Selatan, Australia, Belanda, Jerman, Inggris, Perancis, Jepang, Rusia, Taiwan, Selandia Baru, Spanyol, dan Italia. Selain itu, Indonesia juga akan memberikan bebas visa kepada 5 negara timur tengah seperti Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Qatar, dan 2 negara timur tengah lainnya akibat sumbangsih kontribusi investasi dan ekonomi Indonesia.

Per 10M2318 dari 20 negara yang disebutkan di atas berkontribusi sekitar 50% dari realisasi kunjungan wisman ke Indonesia yang mencapai 9,49 juta. Pemerintah akan mengumumkan daftar negara yang termasuk dalam bebas visa kunjungan dalam waktu satu bulan ke depan.

Pada 2024pemerintah menargetkan kunjungan wisman mencapai 14 juta, naik +65% dari target 2023 di level 8,5 juta. Meski demikian, target tersebut sebenarnya masih lebih rendah dari realisasi pada 2019 (pra-pandemi) yang mencapai 16,1 juta.

Key Takeaway

Jika diterapkan, kebijakan bebas visa ini berpotensi semakin mendorong pemulihan jumlah kunjungan wisman ke Indonesia, yang pada akhirnya dapat memberikan dampak positif bagi emiten-emiten terkait pariwisata, yakni $PANR, $BAYU, $WINE, $MLBI, $DLTA, $BEER.

Selain dari kunjungan wisman, iklim pariwisata di dalam negeri juga terus membaik dengan jumlah perjalanan wisatawan domestik mencapai 688,78 juta pada 10M23, menandai level tertinggi dalam 5 tahun terakhir. Pemulihan pariwisata domestik berpotensi mendongkrak kinerja perusahaan rekreasi seperti $PJAA, dengan perseroan menargetkan jumlah kunjungan wisatawan dapat naik +50% YoY menjadi 1,5 juta orang pada periode Natal dan Tahun Baru nanti.

Simak pembahasan mengenai prospek PJAA dan sektor minuman alkohol di sini!


Berita Korporasi

🎢 PJAA Targetkan 1,5 juta Pengunjung saat Libur Nataru

  • $PJAAPembangunan Jaya Ancol menargetkan jumlah pengunjung pada periode Natal dan Tahun Baru dapat mencapai 1,5 juta orang, naik +50% YoY. Selama 9M23, PJAA telah mencatatkan jumlah pengunjung Ancol sebesar 8,1 juta orang, setara 90% dari target FY23 di level 9 juta orang.

     

  • $SMRASummarecon Agung mencatatkan penurunan marketing sales sebesar -10,94% YoY menjadi 3,69 triliun rupiah selama 11M23. Realisasi tersebut baru mencapai 73,84% dari target FY23 di level 5 triliun rupiah. Segmen rumah tapak menyumbang mayoritas marketing sales sebesar 66%, diikuti oleh segmen ruko sebesar 25%.

     

  • $HRTAAnak usaha Hartadinata Abadi di bisnis gadai, PT Gemilang Hartadinata Abadi, mendapatkan fasilitas pinjaman modal kerja senilai 300 miliar rupiah dari Bank Mandiri ($BMRI). Pinjaman tersebut akan digunakan untuk meningkatkan penyaluran kredit dan ekspansi gerai. Fasilitas tersebut memiliki jangka waktu selama 1 tahun, dengan tingkat bunga JIBOR 1 bulan + 2,5%.

     

  • $PTPSPulau Subur akan membagikan dividen interim tahun buku 2023 sebesar 2,6 miliar rupiah atau 1,2 rupiah per sahamCum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 15 Desember 2023, sementara pembayaran pada 29 Desember 2023. Mengacu harga saham PTPS pada penutupan bursa hari Jumat (8/12) di 180 rupiah per lembar, maka indikasi dividend yield adalah 0,67%.


🕷 Laba Bersih 9M23 MAPI Turun -5%

Berikut adalah kinerja MAPI selama 3Q23 dan 9M23:

  • $MAPI: Mitra Adiperkasa mencatatkan laba bersih sebesar 445 miliar rupiah pada 3Q23 (+12,7% YoY). Pendapatan tumbuh +24,7% YoY menjadi 8,2 triliun rupiah. Di sisi biaya, beban pokok penjualan dan beban langsung meningkat +25,4% YoY, sehingga menyebabkan margin laba kotor turun menjadi 46,2% (vs. 3Q22: 46,5%).

     

    Dibandingkan 2Q23 (QoQ), laba bersih MAPI turun -30,4%. Pendapatan tumbuh moderat +0,8%, tetapi beban usaha naik +9,4% sehingga menekan pertumbuhan laba emiten.


    Selama 9M23, laba bersih MAPI turun -5% YoY menjadi 1,5 triliun rupiah (mencapai 69,6% dari estimasi FY23). Pendapatan tumbuh +26,4% YoY menjadi 23,8 triliun rupiah (mencapai 72,4% dari estimasi FY23). Namun, beban usaha naik +31,4% YoY dan terdapat keuntungan one off atas pelepasan entitas asosiasi sebesar 381,8 miliar rupiah pada 9M22. (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini 🔥

$GOTO

+13,68%

$TPIA

+8,05%

$BRPT

+9,38%

$MEDC

+6,60%

Saham Top Loser Hari Ini 🤕

$ASSA

-6,25%

$EMTK

-4,13%

$WIKA

-4,82%

$BBNI

-3,79%

Performa Sektor Hari Ini 📊


Berita Lainnya

🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Kementerian Komunikasi dan Informatika sedang menyiapkan pedoman etika bagi developer yang menggunakan kecerdasan buatan (AI) guna mencegah potensi penyalahgunaan teknologi baru. Pedoman etika tersebut mencakup perlindungan privasi dan kemanusiaan, serta menambahkan bahwa penggunaan AI perlu mendukung inovasi dan tidak menggantikan keberadaan manusiaTempo melaporkan bahwa pedoman tersebut akan dirilis pada Desember 2023.

  • China mencatatkan surplus neraca perdagangan sebesar 68,39 miliar dolar AS pada November 2023 (vs. Oktober 2023: surplus 56,53 miliar dolar AS), melampaui ekspektasi konsensus yang memperkirakan surplus 58 miliar dolar AS. Ekspor tumbuh +0,5% YoY (vs. konsensus: -1,1% YoY) dan menandai kenaikan pertama sejak April 2023, sementara impor turun -0,6% YoY (vs. konsensus: +3,3% YoY).

  • Bank Indonesia mengumumkan bahwa Indeks Keyakinan Konsumen pada November 2023 turun menjadi 123,6 (vs. Oktober 2023: 124,3).


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

⚖ Saham Itu Instrumen Investasi Yang "High Risk, High Return", Kata Siapa?

Photo by: Stockbit

"Semakin Anda bisa manage semua resiko yg ada di depan Anda, makin tinggi dan banyak reward yang didapat."— ricky2212

Dalam investasi, banyak yang menempatkan saham kedalam instrumen dengan risiko tinggi namun menjanjikan potensi keuntungan yang besar atau biasa dikenal dengan high risk, high terurn. Namun Ricky2212 justru memiliki pandangan yang berbeda. Investor dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di bursa ini menganggap bahwa saham merupakan instrumen yang low risk, potential high return. Mengapa bisa demikian? Sebenarnya apa saja sih resiko dalam investasi saham serta cara agar dapat menghindarinya? Semua dbahas tuntas dalam tulisan Ricky2212 berikut ini!

Sekilas Tentang ricky2212

Ricky2212 dikenal sebagai investor yang gemar menganalogikan investasi saham berdasarkan pengalamannya sehingga membuat tulisannya dapat relate dengan orang banyak. Seorang Full-time dan quality investor ini banyak berpedoman pada fundamental perusahaan serta memiliki manajemen keuangan dan psikologis yang baik dalam berinvestasi. Kamu bisa temukan insight menarik lainnya dari Ricky2212 di sini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Theodorus Melvin

Editor: Vivi Handoyo Lie, Edi Chandren, Rahmanto Tyas Raharja, Aulia Rahman Nugraha, Bayu Santoso, Michael Owen Kohana, Reynaldo Mulya, Arvin Lienardi, Hendriko Gani, Anggaraksa Arismunandar

Copyright 2023 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.

Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.