πŸ›Œ RS di DKI Mulai Lowong / by Stockbit Snips

3 Agustus 2021
Photo by: : Bisnis

Photo by: : Bisnis

Daily Market Performance πŸš€

IHSG

6.130

+0,56%

Coal

139,50

-7,09%

Crude Oil

71,84

+0,83%

Gold

1.809

-0,23%

CPO

4.495

+0,67%

Nickel

19.515

-0,16%

πŸ‘‹ Stockbitor!

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Reza Patria, mengumumkan bahwa per Minggu (1/8), tingkat keterisiaan termpat tidur atau bed occupancy ratio (BOR) di 140 rumah sakit rujukan Covid-19 di Jakarta turun ke angka 56% atau setara dengan 6.367 tempat tidur. Pada pertengahan bulan Juli lalu, BOR di Jakarta sempat menyentuh angka 81%.

Tren serupa juga terjadi untuk ruang intensive care unit (ICU) di Jakarta. BOR ICU juga turun dari 94% pada pertengahan bulan Juli lalu ke level 79% atau sekitar 1.295 ranjang pada Minggu (1/8) kemarin.

Wagub Ahmad juga melaporkan bahwa total kasus aktif Covid-19 di Jakarta sudah dalam tren penurunan dengan jumlah kasus aktif berada di angka 15.884. Sebelumnya, jumlah kasus aktif pada pertengahan Juli berada di atas level 100 ribu kasus. Ini juga didukung oleh tingkat kesembuhan di Jakarta yang mencapai 96,6%.

Key Takeaway

Tren penurunan BOR di sejumlah RS DKI Jakarta ini terjadi sejak pemberlakuan PPKM Darurat atau PPKM level 4. Jika tren penurunan ini terus berlangsung maka pemerintah berpotensi melonggarkan PPKM dan kegiatan ekonomi dapat mengalami perbaikan di berbagai sektor..


World News

🌏 Menanti Persetujuan Proposal Infrastruktur AS

Photo by: Wired

Kabar terkini dari mancanegara:

  • Amerika Serikat: Para Senator Amerika Serikat telah mengajukan proposal infrastruktur yang bernilai 1 triliun dolar AS kepada Kongres AS. Nantinya, jika disetujui dana ini akan dipakai untuk rencana proyek Presiden Joe Biden seperti bus listrik, proyek energi, dan infrastruktur limbah . (Aljazeera)

  • Hong Kong: Laba sebelum pajak HSBC Holdings pada semester 1 2021 naik sebesar 151,16% menjadi 10,8 miliar dolar AS dibandingkan dengan semester 1 tahun 2020. Pencapaian ini didukung oleh membaiknya perekonomian Hong Kong dan Inggris. (Reuters)

  • Australia: Perusahaan digital payment asal AS, Square, resmi mengakuisisi Afterpay, sebuah perusahaan fintech asal Australia dengan total biaya 29 miliar dolar AS. Ini menjadi takeover terbesar dalam sejarah Australia. (Financial Times)

  • Belanda: Produsen bir Heineken melaporkan bahwa penjualannya naik 14% dalam 6 bulan pertama di tahun 2021 apabila dibandingkan dengan 6M 2020. Perusahaan juga berhasil mencatatkan laba operasi sebesar 1,63 miliar eurolebih besar dari rata-rata perkiraan pasar di angka 1,22 miliar euro. (CNBC


Musim Laba Q2 2021

πŸ•·οΈ ASII

Photo by: Stockbit

Selama April sampai dengan Juni 2021 (Q2 2021), Astra International mengalami peningkatan performa apabila dibandingkan dengan Q2 2020. Berikut adalah rinciannya:

  • $ASII: Laba Astra International turun 22,3% YoY menjadi 5,1 triliun rupiah pada Q2 2021. Hal ini terjadi walaupun pendapatan Astra naik 55,6% YoY menjadi 55,6 triliun rupiah.

    Penurunan ini disebabkan karena adanya hasil divestasi Bank Permata sebesar 5,88 triliun rupiah yang didapatkan oleh perusahaan pada Q2 2020. Jika divestasi ini tidak dihitung maka laba bersih perusahaan pada Q2 2021 naik 643% YoY.

    Alhasil, secara kumulatif paruh pertama 2021 (6M21), laba bersih perusahaan turun 22,4% namun apabila meniadakan transaksi hasil divestasi, laba bersih perusahaan naik 60,65%. (ASII)

    Hal ini didorong oleh meningkatnya laba bersih 6M21 dari berbagai segmen seperti:: 

    •  Otomotif  (+362%). Didorong oleh peningkatan penjualan mobil Astra sebesar 50% menjadi 210 ribu unit

    •  Alat berat dan pertambangan (+13%), yang mayoritas dioperasikan oleh anak usaha United Tractor ($UNTR). Didorong oleh kenaikan penjualan alat berat Komatsu (+60%) dan kenaikan harga batu bara.

    •  Agrobisnis (+66%), yang mayoritas dioperasikan oleh anak usaha Astra Agro Lestari ($AALI). Didorong oleh kenaikan harga CPO (+27%) yang tetap mendorong laba perusahaan walaupun volume penjualan kelapa sawit turun 9%


Saham Top Gainer Hari Ini πŸ”₯

$MTDL

+11,70%

$INTP

+6,78%

$SMBR

+6,84%

$PNBN

+6,67%

Saham Top Loser Hari Ini πŸ€•

$INCO

-3,70%

$RALS

-3,12%

$JSMR

-3,23%

$DOID

-2,53%

Performa Sektor Hari Ini πŸ“Š


Berita Korporasi

Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui…

  • Bank Tabungan Negara ($BBTN) menjalin kerja sama dengan Fintek Karya Nusantara (LinkAja) untuk mengembangkan uang elektronik syariah pertama di Indonesia. Harapannya, kerja sama ini akan memperluas ekosistem Layanan Syariah LinkAja serta ekosistem syariah nasional.

  • Pada hari Senin (2/8) kemarin, HM Sampoerna ($HMSP) melaporkan telah melikuidasi salah satu anak perusahaannya, PT Handal Logistik Nusantara, pada 30 Juni 2021.

  • Melalui anak usahanya, PT Tanito Harum Nickel, Harum Energy ($HRUM) menambah kepemilikan saham PT Infei Metal Industry sebesar 256.187 lembar saham baru atau setara 14,7% saham yang dikeluarkan oleh Infie. Transaksi ini menelan biaya sebesar 46,11 juta dolar AS.

  • Anak usaha Pertamina, Pertamina Power Indonesia, berencana akan membangun PLTS di beberapa lokasi operasi Pertamina dengan total kapasitas 500 megawatt. Pihak manajemen percaya bahwa proyek ini berpotensi memangkas emisi karbon 630 ribu ton CO2 per tahunnya.


Stockbitor Spotlight

Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

😭 Entitas Anak 'Tiri' yang Tidak Diakui Induk?

Photo by: stockbit

""Hubungan antara entitas induk dengan entitas anak kadang - kadang tidak singkron. Pihak "entitas anak" mengaku bahwa dikendalikan (PSP) oleh entitas induk, meskipun entitas induk tidak mengakui bahwa memiliki pengendalian pada entitas anak. Jika mengakui suatu entitas sebagai entitas anak, sedangkan entitas itu dalam kondisi rugi berat, maka entitas induk mana yang mau mengakui?" β€” @IPOhunter2

Orangtua yang tidak mengakui anaknya atau sebaliknya, ternyata tidak hanya terjadi dalam kehidupan nyata saja namun bisa terjadi dalam hal korporasi. Yuk, simak pembahasan selengkapnya dari Ipohunter2 di sini.

Sekilas Tentang @IPOhunter2

IPOhunter2 dikenal sebagai pengamat yang cukup aktif di Stockbit Stream dalam memberikan pandangan terkait saham yang melakukan aksi korporasi, khususnya yang berencana melakukan IPO. Investor yang mengaku sebagai akuntan ini cukup kritis dalam membedah laporan keuangan perusahaan dan keadaan perusahaan apa adanya. Kamu bisa temukan insight menarik lainnya dari IPOhunter2 di sini.


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Michael Owen Kohana
Editor: Astrid Rahadiani Putri, Vivi Handoyo Lie, Sarah Natassja, Almer Dzaki, Calvin Kurniawan