👨‍💼 Kandidat Pemimpin SWF / by Stockbit Snips

Source: Tirto.id

Source: Tirto.id

194d9cb8-9c37-47fa-a35d-c038561ac0a0.png

Halo Stockbitor, 

Sovereign wealth fund (SWF) Indonesia ditargetkan dapat mulai beroperasi pada akhir Januari ini dan terdapat beberapa nama kandidat yang akan memimpin:

  • Pandu Sjahrir, partner Indies Capital & Agaeti VC

  • Arief Budiman, mantan direktur utama Pertamina

  • Arsjad Rasjid, presiden direktur Indika Energy ($INDY)

  • Tigor Siahaan, CEO Bank CIMB Niaga ($BNGA)

  • Rizal Gozali, presiden direktur Credit Suisse Sekuritas Indonesia

Selain itu, Badan Pengatur Jalan Tol menargetkan sistem transaksi non tunai nirsentuh berbasis multi-lane free flow (MLFF) dapat beroperasi pada Januari 2022.

MLFF ini memungkinkan pengemudi tidak perlu menghentikan kendaraannya untuk melakukan transaksi ketika masuk gerbang tol.

In other news, Kremlin menepis seruan dari negara-negara barat untuk membebaskan pemimpin opisisi utama Rusia, Alexel Navalny. Navalny akan menghadapi dakwaan penistaan terhadap Presiden Vladimir Putin.


Berita Terkini: 

🌏 World News: FDI China Terus Melanjutkan Tren Pertumbuhan

a03497d3-3066-4a28-bf8f-e8affc3fef73.jpg

China: FDI China meningkat 6,2% yoy dengan nilai investasi 144,37 miliar dolar AS. China konsisten mencatatkan pertumbuhan FDI selama tahun 2020 dengan compound monthly growth rate mencapai 22,4%. Kesuksesan ini karena China kompetitif pada aspek market size, labor costs, kualitas infrastruktur, dan kebijakan pemerintah.

Amerika Serikat: AS mencatatkan net capital inflow bulan November sebesar 214,1 miliar dolar AS setelah sebelumnya defisit 11,1 miliar dolar AS. Selain itu, Netflix mengumumkan earning per share 1,19 dolar AS, dibawah ekspektasi pasar 1,35 dolar AS.

Australia: Consumer confidence index turun 4,5% yang disebabkan oleh penurunan outlook ekonomi Australia.

Uni Eropa: Badan keselamatan penerbangan Uni Eropa akan mengizinkan Boeng 737 Max mengudara kembali minggu depan. Kebijakan ini diberikan setelah Boeng berjanji akan menambahkan sensor pada sistem anti-stall yang menyebabkan kecelakaan Lion Air dan Ethiopian Airlines.

Komoditas Aluminium: Harga aluminium mencapai level 1.950 dolar AS per ton. Harga tersebut merupakan level terendahnya selama 2 bulan terakhir, yang disebabkan oleh meningkatnya inventory di London Metal Exchange mencapai 1,41 juta ton pada minggu ini.


🏭 Pengembangan Proyek DME

Dymethil Ether (DME) merupakan produk hasil gasifikasi batu bara yang dapat dimanfaatkan sebagai substitusi LPG.

Why is it interesting?
Jadi, saat ini Indonesia masih menjadi importir LPG dengan jumlah mencapai 6 juta ton pada tahun 2020. Kebutuhan LPG di Indonesia diperkirakan terus meningkat hingga 9,7 juta ton pada tahun 2030.

Padahal, Indonesia memiliki potensi untuk mengembangkan produk substitusi dari LPG melalui proses gasifikasi batu bara.

Kira-kira, apa aja ya benefit dari pengembangan proyek tersebut?
Menteri ESDM, Arifin Tasrif, memastikan kalau proyek gasifikasi batu bara menjadi DME merupakan proyek yang ekonomis, karena hanya membutuhkan biaya investasi yang kecil.

Selain itu, biaya produksi DME ini hanya sebesar 420 dolar AS per ton, lebih murah dibandingkan harga LPG yang biasanya 620 dolar AS per ton.

Apakah sekarang Indonesia sudah punya pabrik gasifikasi DME?
Untuk saat ini, proyek gasifikasi batu bara di Indonesia yang sudah berjalan baru ada dari PT Pertamina, PT Bukit Asam ($PTBA), dan Air Products and Chemicals dengan kapasitas produksi 1,4 juta ton DME per tahun.

Selain itu, masih ada dua perusahaan swasta lagi yang akan mengembangkan proyek gasifikasi batubara menjadi DME ini, yaitu PT Arutmin Indonesia dan PT Kaltim Prima Coal, anak usaha dari Bumi Resources ($BUMI).

Sehingga, DME ini nanti bisa memenuhi kebutuhan LPG domestik dan Indonesia ditargetkan tidak perlu mengimpor LPG lagi pada tahun 2030.


🏦 Bukopin, Bosowa, dan OJK

Bosowa menggugat OJK karena menilai hak-haknya dianulir melalui surat perintah OJK yang meminta Bosowa memberikan kuasa kepada BRI sebagai tim technical assistance Bank Bukopin.

Padahal, Bosowa masih memiliki 23 persen kepemilikan saham di Bank Bukopin.

Dengan jumlah kepemilikan tersebut, Bosowa seharusnya masih memiliki hak untuk menghadiri dan menggunakan hak suaranya dalam RUPSLB, serta memberikan persetujuan.

Wah.. terus?
Bosowa mengajukan gugatan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) untuk membatalkan keputusan Dewan Komisioner OJK Nomor: 64/KDK.03/2020 tentang Hasil Penilaian Kembali PT. Bosowa Corporindo Selaku Pemegang Saham Pengendali Bank Bukopin.

Ternyata, hasil putusan PTUN memenangkan Bosowa dengan memerintahkan tergugat untuk menunda pelaksanaan keputusan Dewan Komisioner OJK sampai dengan adanya putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap.

That's all?
Belum selesai sampai disitu, OJK rencananya akan mengajukan banding atas hasil putusan PTUN tersebut.


Saham Top Gainer hari ini:
$ANTM (+17,71%)
$BRIS (+14,42%)
$TKIM (+12,88%)
$TINS (+12,81%)

Saham Top Loser hari ini:
$INAF (-5,09%)
$WOOD (-2,33%)
$UNVR (-2,31%)
$EXCL (-2,28%)

Performa sektor hari ini:
MINING (+5,60%)
BASIC-IND (+2,51%)
FINANCE (+2,33%)
INFRASTRUCTURE (+1,62%)
PROPERTY (+0,96%)
AGRI (+0,71%)
TRADE (+0,70%)
MISC-IND (+0,37%)
CONSUMER (-0,62%)


Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui..

6fa86834-3a87-4044-8f7f-f2aff9188c6e.gif
  • Barito Pacific ($BRPT) menyiapkan alokasi capex sebesar 2,46 triliun rupiah untuk program drilling di bidang geothermal.

  • Japfa Comfeed Indonesia ($JPFA) menggandeng Ralali.com untuk mengembangkan jaringan distribusi bisnisnya.

  • Metrodata Electronics ($MTDL) ditunjuk Indeed Identity Pte Ltd sebagai distributor penyedia software keamanan siber bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia.

  • Graha Layar Prima ($BLTZ) kembali menutup sementara sejumlah bioskop di Jawa-Bali imbas dari penerapan PPKM.

  • Bank Mandiri ($BMRI) menandatangani MoU dengan Grab untuk mengakselerasi penyediaan layanan keuangan digital, seperti pembayaran dan pembiayaan produktif secara digital.