Beli Saham IPO Lebih Mudah di Stockbit / by Guest User

Investasi saham sudah menjadi tren berinvestasi saat ini. Orang-orang berlomba-lomba menanamkan modal di emiten-emiten yang dianggap akan memberikan profit besar. Perkembangan bursa saham sendiri mulai merambah perusahaan-perusahaan rintisan yang mulai mendaftarkan sahamnya di pasar modal.

IPO adalah Initial Public Offering yaitu penawaran saham perdana suatu emiten yang akan membuka perusahaan menjadi perusahaan publik (go public). Banyak investor yang tertarik untuk membelinya karena saham IPO memiliki potensi kenaikan harga saat di pasar sekunder nantinya.

Cara Beli Saham IPO

Terdapat 2 cara yang bisa dilakukan untuk membeli saham IPO. Cara pertama adalah melalui sistem e-IPO (electornic Indonesia Public Offering) milik pemerintah yang dianggap menjadi solusi  dan memudahkan bagi investor yang menggunakan sekuritas, namun belum memiliki fitur e-IPO.

Cara kedua adalah yang lebih ringkas dan prakstis, yaitu langsung melalui aplikasi trading saham yang sudah memiliki fitur e-IPO. Perlu dicatat, hanya sebagian perusahaan sekuritas yang memiliki fitur ini, salah satunya adalah PT Stockbit Sekuritas Digital di aplikasi Stockbit.

Stockbit adalah aplikasi investasi saham one-stop platform yang mempermudah investor karena sudah dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan seperti e-IPO, transfer saham, Stockbit Academy untuk belajar, chartbit untuk melakukan analisa teknikal, screeener, stream yang berfungsi sebagai media diskusi dengan investor lain dan masih banyak lagi.

Jika kamu sudah pesan saham IPO di Stockbit, maka kamu tidak perlu melakukan pemesanan ulang di e-IPO milik pemerintah. Stockbit akan memproses pemesananmu hingga selesai, jadi kamu tinggal pantau saja perkembangan pesanan saham IPO yang kamu lakukan. Selain itu, kamu juga tidak perlu dokumen fisik dan tidak perlu registrasi ulang lho.

Balik lagi, bagaimana cara pesan saham IPO di Stockbit? Caranya cukup mudah, pastikan kamu login di aplikasinya terlebih dahulu.

Jika belum, silahkan buka rekening saham di Stockbit dulu ya. Pendaftaran seluruhnya dilakukan secara online. Rekening saham akan selesai diproses dalam waktu 1 hari kerja / 24 jam saja.

Pertama, masuk ke menu e-IPO di sidemenu (garis tiga kiri atas) atau diatas banner watchlist.

cara beli saham ipo e ipo

Kedua, pilih saham IPO yang ingin kamu beli. Pada contoh ini misalkan ingin pesan saham MOON.

pilih saham ipo

Ketiga, masukkan jumlah lot dan taksiran harga saham yang kamu inginkan sesuai ketentuan. Lalu, konfirmasi.

Masukkan jumlah lot dan taksiran harga

Keempat, pesanan kamu sudah selesai. Tinggal pantau dan tunggu pesanan disetujui.

Pesan saham ipo online

Proses pemasanan saham IPO ini hanya perlu kurang dari 5 menit saja lho. Jika dirangkum, maka proses beli saham IPO sebagai berikut :

  1. Masuk ke menu e-IPO di Stockbit

  2. Pilih saham IPO yang diinginkan

  3. Masukkan jumlah lot dan harga saham sesuai taksiran yang berlaku

  4. Kirim pesanan

  5. Pemesana saham IPO selesai dilakukan. Pantau dan tunggu pesananmu disetujui.

Jadi, bagaimana? Beli saham IPO sudah jadi lebih mudah kan sekarang? Yuk buruan buka rekening di Stockbit.