Cara Beli Saham PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) / by Guest User

Berinvestasi pada saham perlu dilakukan dengan sangat teliti agar bisa memberikan profit yang sesuai dengan target. Pemilihan emiten yang tepat seperti JPFA bisa membuat investasi saham yang kamu lakukan memberikan hasil maksimal.

Namun tentu kamu harus mengetahui cara beli saham Japfa yang tepat agar bisa mendapatkan hasil tersebut.

Disclaimer : artikel ini bukan rekomendasi pembelian. Keputusan diserahkan kepada masing-masing investor.

Profil Singkat PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk atau yang akrab disapa Japfa merupakan salah satu perusahaan makanan agri terbesar di Indonesia. Perusahaan dengan kode emiten JPFA ini memiliki performa saham yang cukup baik sehingga banyak dijadikan target oleh berbagai kalangan investor.

Japfa pertama kali berdiri sebagai perusahaan komersial pada tahun 1971 dan mulai memasuki pasar saham pada tahun 1989. Emiten JPFA ini memiliki beberapa kegiatan inti di tiga bidang utama yaitu poultry, aquaculture, dan beef cattle.

Produk-produk yang dihasilkan oleh Japfa juga cukup banyak ditemukan di pasaran Indonesia. Beberapa produk tersebut diantaranya adalah produk pakan ternak ayam, perlengkapan peternakan, produk karkas ayam, produk aqua feed, tilapia, serta produk daging sapi potong. 

Setiap produk yang dihasilkan oleh perusahaan Japfa beserta anak perusahaannya menjadi produk-produk yang cukup diperhitungkan di pasaran, seperti Santori Beef, So Good, Sasa, dan Griendfields.

So Good salah satu produk Japfa

Performa Saham Japfa

Emiten dengan kode JPFA saat ini menjadi salah satu emiten yang cukup banyak dipantau investor karena dinilai memiliki performa yang cukup menjanjikan. Pertama kali IPO pada 23 oktober 1989, Japfa membuka saham penawaran senilai 4.000.000 saham.

performa saham japfa 5 tahun terakhir

Pergerakan saham 5 tahun terakhir

Saat ini, hampir 44% saham JPFA dimiliki oleh public dengan masing-masing investor memiliki saham dibawah 5%. Harga saham JPFA sendiri cukup fluktuatif setiap bulannya dengan harga tertinggi di atas Rp3.900-an. Di tahun 2022 sendiri, harga saham JPFA berada di kisaran Rp1.300 hingga Rp1400-an.

Nilai kapitalisasi pasar JPFA yang mencapai 16,42 triliun pada Mei 2022. Setiap tahunnya, emiten ini bahkan selalu membagikan dividen final pada para pemegang saham. April 2022 lalu, Japfa membagikan dividen sebesar Rp 707 M atau Rp 60 / lembar saham.

Dengan produk JPFA yang mencapai nilai penjualan yang tinggi, maka tentu kinerja keuangan perusahaan ini berada pada tahap yang cukup stabil. Setiap kuartal dibukukan dengan jumlah pendapatan dan laba bersih yang cukup besar.

Total pendapatan dan laba bersih 3 tahun terakhir

Pada tahun 2020, laba bersih yang dimiliki oleh PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk mengalami penurunan sekitar 31% namun kembali mengalami peningkatan 65% pada tahun 2021. 

Cara Beli Saham Japfa

Setelah mengetahui berbagai hal mengenai saham emiten JPFA, tentu kamu akan mempertanyakan bagaimana cara beli saham Japfa ini ? 

Jika sebelumnya membeli saham hanya bisa dilakukan oleh kalangan tertentu, saat ini sudah tersedia platform jual beli saham yang bisa diakses oleh siapapun tanpa terkecuali.

Bidang usaha PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang cukup banyak membuat banyak kalangan meyakini bahwa emiten ini akan memiliki performa saham yang baik untuk jangka panjang. Agar kamu bisa memiliki saham dari emiten ini, tentu kamu harus mengetahui terlebih dahulu cara yang harus dilakukan untuk membeli saham tersebut.

Adapun cara termudah yang bisa dilakukan untuk membeli saham ini adalah dengan menggunakan platform aplikasi Stockbit. PT Stockbit Sekuritas Digital merupakan perusahaan efek yang legal dan terdaftar di OJK.

Buka rekening saham di Stockbit 100% online, tanpa dokumen fisik dan tanpa minimum deposit. Petunjuk buka rekening saham Stockbit disini

Untuk bisa memiliki saham dari emiten JPFA, cara yang bisa kamu lakukan diantaranya :

  • Unduh aplikasi stockbit pada smartphone kamu melalui layanan Google Play

  • Lakukan proses pendaftaran dan pembuatan rekening saham sesuai petunjuk yang ada

  • Isi saldo RDN setelah rekening saham kamu berhasil di verifikasi

  • Pastikan nominal pengisian saldo sesuai dengan kebutuhan nominal untuk pembelian saham

  • Masuk ke menu search pada bagian tengah aplikasi

  • Isi kolom pencarian dengan mengetik nama emiten JPFA atau nama lengkap perusahaan PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk.

  • Klik buy untuk membeli saham

  • Masukkan harga beli dan jumlah lot saham yang akan dibeli

  • Klik buy atau order

  • Klik confirm untuk menyelesaikan pembelian

cara beli saham japfa di stockbit

Setelah melakukan cara-cara di atas, kamu hanya perlu mengawasi performa saham yang telah kamu beli dan melakukan keputusan terkait pembelian selanjutnya ataupun penjualan saham berdasarkan analisa performa saham yang kamu lakukan. 

Aplikasi Stockbit memiliki fitur yang sangat canggih namun mudah dioperasikan sehingga kamu tidak akan merasa bingung saat menggunakan aplikasi ini untuk membeli saham. Tersedia juga Stockbit Academy sebagai media belajar saham online gratis untuk semua orang.

Itulah cara beli saham Japfa yang bisa kamu lakukan dengan mudah melalui aplikasi Stockbit. Mengenali informasi emiten dengan lengkap serta menggunakan platform atau aplikasi pembelian saham terpercaya Stockbit bisa membuat investasi saham kamu memberikan hasil yang maksimal. 

Segera gunakan Stockbit dan temukan kesuksesan investasi saham yang kamu cari.