πŸ‘‹ Indika Energy Jual 69,8% Petrosea / by Stockbit Snips

01 Maret 2022

Source: Stockbit

IHSG

6.921

+0,48%

Coal

274,50

+14,85%

Crude Oil

98,54

+2,98%

Gold

1.915,3

+0,37%

CPO

8.072

+9,60%

Nickel

24.661

-0,71%

Indika Energy ($INDY) mengumumkan akan menjual seluruh kepemilkannya atau setara dengan 69,8% saham Petrosea ($PTRO) kepada PT Caraka Reksa Optima (CARA). Pihak Indika dan CARA sepakat bahwa valuasi PTRO berada di angka 210 juta dolar AS ~ sekitar 3,01 triliun rupiah. Sehingga, INDY akan mendapatkan 146,58 juta dolar AS

Valuasi ini lebih tinggi 8,27% dibandingkan dengan kapitalitas pasar PTRO pada penutupan hari ini (1/3) sebesar 2,78 triliun rupiah. Pada penutupan hari ini saham $INDY ditutup menguat +14,35% menjadi 2.550 rupiah, sedangkan, sahahm $PTRO ditutup melemah -2,13% menjadi 2.760 rupiah. 

PTRO sendiri merupakan anak usaha Indika Energy yang berfokus pada kontrak pertambangan, pengadaan & konstruksi serta jasa minyak & gas bumi. Awalnya, Indika Energy membeli Petrosea dari Clough International Singapore pada tahun 2009

Key Takeaway

Sebelumnya, pada bulan Agustus tahun lalu Indika juga telah mendivestasi Mitrabahtera Segara Sejati ($MBSS) dengan nilai 41,31 juta dolar AS kepada Galley Adhika Arnawama. Dana hasil penjualan ini berpotensi membantu membiayai strategi INDY kedepannya. Divestasi ini merupakan kelanjutan dari strategi INDY untuk menyeimbangkan portofolio bisnis jadi 50:50 dari batu bara dan lainnya.

Berita Korporasi

πŸ›’ Bukalapak dan Trans Retail Luncurkan AlloFresh

  • $BUKA: Bukalapak, Trans Retail, dan Growtheum Capital Partners meluncurkan AlloFresh, platform belanja kebutuhan sehari-hari (quick-commerce). AlloFresh akan memulai bisnisnya dengan pendanaan awal sebesar 1 triliun rupiah.

  • $SSIA: Surya Semesta Internusa mengumumkan telah menandatangani perjanjian kerjasama dengan Hilton atas pengembangan LXR Hotels & Resorts di Bali. Ini merupakan brand LXR pertama di Asia Tenggara yang diekspektasi selesai pada akhir tahun 2022 yang menyediakan 72 suite.

  • $BALI: Bali Towerindo Sentra resmi menandatangani perjanjian kredit sebesar 100 miliar rupiah dengan Bank Victoria ($BVIC). Dana ini akan digunakan untuk restrukturisasi utang dan refinancing proyek seperti pembangunan menara telekomunikasi beserta jaringannya.

  • $JPFA: Japfa Comfeed Indonesia berencana melakukan aksi buyback saham dengan alokasi dana sebesar 350 miliar rupiah.

  • $HEAL: Medikaloka Hermina menyatakan akan kembali melakukan aksi buyback saham dari tanggal 1-10 Maret 2022. Pihak perusahaan menyatakan akan melakukan pembelian sebanyak-banyaknya 100 miliar rupiah atau sebanyak-banyaknya 80 juta lembar saham dengan harga maksmimal 1.450 rupiah per lembar saham.


Musim Laba Q4 2021

πŸ•·οΈ INCO FY21

Source: Stockbit

$INCO: Vale Indonesia mengalami peningkatan kinerja pada Q4 2021. Laba bersih melesat +593,6% YoY menjadi 42,9 juta dolar AS. Hal ini didorong oleh kenaikan laba kotor (+66,8%) akibat kenaikan pendapatan (+37,7%) melebihi kenaikan beban pokok (+30,3%). Kenaikan pendapatan ditopang oleh kenaikan harga jual rata-rata (ASP) menjadi US$15.372/ton (+29,3%).

Secara kumulatif selama tahun 2021 (FY21), laba Vale Indonesia tumbuh +100,2% YoY menjadi 165,8 juta dolar AS. Sama dengan Q4, kenaikan laba didorong oleh kenaikan laba kotor (+89,2%) akibat kenaikan pendapatan (+24,6%) melebihi kenaikan beban pokok (+12,1%). Ini mendorong margin laba kotor meningkat menjadi 24,7% dibandingkan 16,3% pada 2020.

Dari sisi operasional, total produksi nikel matte mencapai 65.388 metrik ton (-9,5% YoY), sedangkan ASP mencapai US$14.309/ton (+36,3% YoY). (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini πŸ”₯

$INDY

+14,35%

$TAPG

+6,25%

$EMTK

+6,76%

$BUKA

+5,92%

Saham Top Loser Hari Ini πŸ€•

$KLBF

-3,95%

$HRUM

-3,87%

$INTP

-3,88%

$ICBP

-2,94%

Performa Sektor Hari Ini πŸ“Š


Berita Lainnya

πŸ”₯ Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Bank Sentral Rusia memutuskan untuk meningkatkan suku bunga dari 9,5% menjadi 20%. Kebijakan ini diambil setelah mata uang Rusia, Ruble, terdepresiasi hampir 30% terhadap dolar AS.

  • Arifin Panigoro, pendiri dari grup Medco Energi International ($MEDC) menutup usia pada umur 76 tahun di Mayo Clinic, Rochester, Amerika Serikat. Kami segenap keluarga besar Stockbit mengucapkan turut berduka cita.

  • IHS Markit melaporkan Purchasing Managers’ Index (PMI) manufaktur Indonesia pada bulan Februari 2022 sebesar 51,2 atau turun jika dibandingkan bulan Januari 2022 sebesar 53,7

  • Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan jumlah kunjungan turis asing ke Indonesia selama bulan Januari 2022 mencapai 143.744 atau naik +13,6% YoY.

  • Direktorat Jenderal Pajak mengenakan bea materai 10.000 rupiah untuk setiap investor yang melakukan total transaksi di atas 10 juta rupiah dalam satu hari atau pembelian IPO diatas 5 juta rupiah.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

πŸ“š Mengenal PE Ratio dan Cara Menghitungnya

Photo by: stockbit

"Perlu adanya pertimbangan lain seperti membaca laporan keuangan untuk  mendukung posisi PE Ratio,  supaya kamu tidak terjebak dengan nilai yang di tunjukkan dan tidak salah kaprah dalam menilai harga saham berdasarkan PE Rationya" β€” ValentinoSteven

PE Ratio atau Price to earning ratio atau perbandingan harga saham dan laba per saham perusahaan adalah salah satu rasio yang lumayan populer di kalangan investor saham. Rasio ini sering dipakai oleh para investor untuk menilai mahal atau murahnya suatu saham. Sebenarnya apa itu PE Ratio dan bagaimana cara untuk menghitungnya? Selengkapnya bisa kamu baca pada tulisan ValentinoSteven berikut ini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Michael Owen Kohana,
Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan, Bayu Santoso, Astrid Rahadiani Putri, Rahmanto Tyas Raharja, Hendriko Gani

Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (β€œStockbit”), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam website ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit. 

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.


Domain resmi Stockbit adalah β€œhttps://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri β€œ@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.