🧩 Jokowi Reshuffle Kabinet / by Stockbit Snips

15 Juni 2022

Daily Market Performance 🚀

Source: Stockbit

👋 Stockbitor!

Presiden Joko Widodo resmi melakukan reshuffle kabinet pada Rabu (15/6). Beberapa pejabat kabinet yang diganti dan dilantik antara lain:

  • Menteri Perdagangan: Muhammad Lutfi digantikan oleh Zulkifli Hasan (Ketua Umum PAN)

  • Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) / Badan Pertanahan Nasional (BPN): Sofyan Djalil digantikan oleh Hadi Tjahjanto (Panglima TNI periode 2017-2021)

  • Wakil Menteri ATR/BPN: Surya Tjandra digantikan oleh Raja Juli Antoni (politikus Partai Solidaritas Indonesia)

  • Wakil Menteri Dalam Negeri: John Wempi Wentipo (sebelumnya Wakil Menteri PUPR)

  • Wakil Menteri Ketenagakerjaan: Afriansyah Noor (Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang)

Menurut Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, kelangkaan minyak goreng dan krisis energi menjadi salah satu alasan Presiden Jokowi melakukan reshuffle.

Key Takeaway

Ini merupakan reshuffle ketiga yang dilakukan oleh Presiden Jokowi dalam periode kedua masa kepemimpinannya. Sebelumnya, reshuffle telah dilakukan pada 23 Desember 2020 dan 28 April 2021.


Berita Korporasi

📺 Vidio Raih Dana US$45 Juta

  • $SCMA: Vidio, layanan streaming milik Surya Citra Media dari Grup Emtek ($EMTK), berhasil meraih dana investasi sebesar 45 juta dolar AS. Beberapa investor dalam pendanaan ini antara lain $DSSA yang berinvestasi sebesar 25 juta dolar ASanak usaha $BOLA yang menyuntik dana 2 juta dolar AS, dan Grab LA Pte Ltd. SebelumnyaVidio mendapatkan investasi senilai 150 juta dolar AS dari Affinity Equity Partners pada Oktober 2021.

  • $ASII: Penjualan mobil Astra International turun -18,72% YoY pada Mei 2022 menjadi 23.059 unit. Selain itu, pangsa pasar ASII juga dilaporkan turun menjadi 47%, dibandingkan periode sebelumnya sebesar 52%. Menurut pihak manajemen, penurunan penjualan disebabkan oleh jumlah hari kerja yang lebih sedikit pada Mei 2022.

  • $BUKA: Direktur Bukalapak, Teddy Nuryanto Oetomo, membeli 1,8 juta lembar saham BUKA di harga 300 rupiah per lembar. Setelah transaksi ini, jumlah kepemilikan Teddy Oetomo meningkat dari 0,152% menjadi 0,154%.

  • $INKP: Indah Kiat Pulp and Paper memutuskan untuk membagikan dividen tahun buku 2021 sebesar 18,80 juta dolar AS (~273,54 miliar rupiah) atau setara dengan 50 rupiah per lembar saham. Jika mengacu penutupan harga pada Rabu (15/4) di 7.800 rupiah, maka dividend yield perseroan sebesar 0,64%.

  • $HOMI: Grand House Mulia berencana melakukan stock split dengan rasio 1:2. Nominal baru akan berlaku per 20 Juni 2022. Jika mengacu penutupan harga pada Rabu (15/4) di 1305  rupiah, maka harga saham HOMI setelah stock split adalah 653 rupiah.


Musim Laba Q1 2022

🕷️ DSNG & TPAG 1Q 22

Selama triwulan pertama 2022, beberapa emiten kelapa sawit. Berikut adalah rinciannya:

  • $DSNG: Dharma Satya Nusantara mencatatkan kenaikan laba bersih sebesar +105,2% YoY menjadi 205 miliar rupiah pada 1Q22. Pendapatan DSNG tercatat sebesar 1,6 triliun rupiah atau tumbuh tipis +0,5% YoY. Kenaikan pada laba bersih didukung oleh efisiensi beban pokok pendapatan sebesar -4,8% dan menurunnya beban keuangan sebesar -40,1%, yang mayoritas didukung oleh penurunan rugi dari selisih kurs dari utang bank

     

    Dari segi operasional, beberapa metrik seperti total Tandan Buah Segar (TBS) yang diolah dan produksi CPO DSNG mengalami penurunan masing-masing sebesar -29,5% dan -25,6%. Namun, harga jual rata-rata (ASP) CPO perseroan berhasil meningkat sebesar +21,5% menjadi 10,6 juta rupiah per ton.

    Pendapatan 1Q22 DSNG mencerminkan 21,5% dari estimasi konsensus analis sebesar 7,6 triliun rupiah untuk FY22. Adapun laba bersih pada periode tersebut telah mencapai 26,5% dari estimasi laba bersih FY22 sebesar 773 miliar rupiah. (IDX)

  • $TAPG: Triputra Agro Persada melaporkan kenaikan laba bersih sebesar +512% YoY pada 1Q22 menjadi 874 miliar rupiah. Pendapatan TAPG tercatat sebesar 2,2 triliun rupiah atau tumbuh +62,1% YoY. Margin laba kotor perusahaan meningkat dari 21,7% menjadi 37,7%. Selain itu, kenaikan laba juga didukung oleh meningkatnya bagian laba dari ventura bersama (Union Sampoerna Triputra Persada) sebesar +191,6%.

    Dari segi operasional, beberapa metrik seperti total Tandan Buah Segar (TBS) yang diolah dan produksi CPO TAPG mengalami penurunan masing-masing sebesar -0,7% dan -1,5%.

    Pendapatan 1Q22 TAPG mencerminkan 22,7% dari estimasi konsensus analis sebesar 9,6 triliun rupiah untuk FY22. Adapun laba bersih pada periode tersebut telah mencapai 43,7% dari estimasi laba bersih FY22 sebesar 2,0 triliun rupiah. (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini 🔥

$SCMA

+7,22%

$ZYRX

+5,09%

$EMTK

+7,01%

$DGNS

+4,00%

Saham Top Loser Hari Ini 🤕

$INDY

-6,98%

$HRUM

-6,68%

$ADRO

-6,75%

$GJTL

-5,76%

Performa Sektor Hari Ini 📊


Berita Lainnya

🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Pemerintah berencana untuk mengenakan biaya bea materai 10 ribu rupiah kepada transaksi di platform digital termasuk e-commerce. Pungutan bea materai ini akan dikenakan jika transaksi di atas 5 juta rupiah.

  • Trimitra Propertindo ($LAND) menargetkan penjualan di sektor properti dan perhotelan pada 2022 meningkat sekitar 30-50%. Selain itu, pihak manajemen memperkirakan bahwa perusahaan akan menganggarkan capex sekitar 75 miliar rupiah.

  • Flip, platform penyedia layanan transaksi antar bank, berhasil mengumpulkan 55 juta dolar AS pada pendanaan Seri B putaran kedua yang dipimpin oleh Tencent dan Block Inc. SebelumnyaFlip sudah mendapatkan pendanaan Seri B putaran pertamanya pada Desember 2021. Dengan ini, total dana yang didapat Flip pada pendanaan Seri B mencapai 100 juta dolar AS.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

🥉 Simak! 3 Prinsip Yang Perlu Dipahami Investor Ketika Market Merah

Photo by: stockbit

"Short term itu unpredictable, namun long term mengikuti fundamental"— Filbertf7

Beberapa hari ini IHSG kembali terkoreksi cukup dalam imbas dari angka inflasi Amerika yang tinggi. Tidak sedikit investor yang mulai panik melihat warna merah banyak mendominasi warna portfolio mereka. Lantas apa yang sebaiknya dilakukan di situasi seperti ini? Dalam tulisannya, Filbertf7 membagikan 3 prinsip yang sebaiknya dipahami oleh investor ketika market merah. Apa saja? Simak selengkapnya pada tulisan berikut ini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Michael Owen Kohana
Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan, Astrid Rahadiani Putri, Aulia Rahman Nugraha, Muhammad Reza Ilham Taufani, Theodorus Melvin, Anggaraksa Arismunandar, Hendriko Gani, Rahmanto Tyas Raharja, Bayu Santoso,

Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam website ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit. 

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.


Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.