😔 Status Indonesia Turun Kelas / by Stockbit Snips

Source: Kompas

Source: Kompas

9ff9dc70-5761-4eef-bcb3-f56191e1fc44.png

Halo Stockbitor, 

Indonesia turun kelas dari upper middle income country menjadi middle income country pada 2020. Padahal, Indonesia baru naik kelas pada 2019 lalu. Hal ini sebagai imbas dari pertumbuhan ekonomi Indonesia yang terkontraksi akibat Covid-19.

Upper middle income country merupakan negara dengan pendapatan per kapita pada rentang 4.045 - 12.535 dolar AS dan middle income country adalah negara dengan pendapatan per kapita pada rentang 1.036 - 4.045 dolar AS.

Pendapatan per kapita Indonesia tahun 2020 turun menjadi 3.911 dolar AS dari 4.050 dolar AS pada 2019.

Selain itu, Bank Indonesia telah membeli Surat Berharga Negara (SBN) sebanyak 35,72 triliun rupiah untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional.

In other news, hasil investigasi WHO menyampaikan bahwa asal penyebaran virus Covid-19 kemungkinan besar dari hewan yang menjangkiti manusia, bukan dari kebocoran di laboratorium.


Berita Terkini: 

🌏 World News: SoftBank Menginvestasikan 900 Juta Dolar AS di Perusahaan Bioteknologi

31beefde-721d-45af-b418-8003cb2b6be2.jpg

Amerika Serikat: Indeks Dow Jones dan S&P500 menyentuh all time high di angka 31.391 dan 3.916 pada perdagangan Selasa (9/2) kemarin.

Kasus Covid-19 mingguan di AS pada awal Februari 2021 menurun 56% secara MoM seiring dengan fokus pemerintahan Biden yang mengkampanyekan untuk menjaga jarak dan menggunakan masker.

Jepang: SoftBank menginvestasikan 900 juta dolar AS di Pacific Biosciences. Pacific Biosciences merupakan perusahaan bioteknologi yang dapat menghasilkan sistem jaringan DNA untuk meneliti penyakit dan mengembangkan pengobatan.

Tiongkok: Inflasi makanan bulan Januari meningkat 1,6% YoY lebih tinggi dibandingkan periode sebelumnya.

Huawei mengajukan gugatan di AS terkait sengketa operasionalnya yang dianggap sebagai ancaman keamanan nasional oleh Komisi Komunikasi Federal (FCC).

Korea Selatan: Tingkat pengangguran bulan Januari 2021 meningkat ke level 5,4% dari bulan sebelumnya sebesar 4,6%. Tingkat ini merupakan yang tertinggi sejak krisis 1999.

Indonesia: Kanada mengenakan bea masuk antidumping sebesar 11% atas produk besi dan baja dari Indonesia.


🛍️ PPN Bagi Pelaku Usaha Online

Pemerintah telah menyelesaikan rancangan peraturan terkait pelaku usaha online sebagai pengusaha kena pajak (PKP) untuk meningkatkan penerimaan pajak pertambahan nilai (PPN).

Ketentuan ini diatur dalam Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang perlakuan perpajakan sebagai peraturan turunan dari UU Cipta Kerja.

Waduh, olshop gue termasuk ngga ya?
Peraturan ini menjelaskan beberapa kriteria pelaku usaha online yang termasuk sebagai pengusaha kena pajak (PKP):

  • Kegiatan usaha yang melakukan penyerahan barang dan jasa kena pajak bagi konsumen akhir melalui sistem elektronik.

  • Memiliki omzet minimal 4,8 miliar rupiah per tahun.

Selain itu, terdapat perbedaan dalam rancangan peraturan pemerintah ini. Pada umumnya, pemungutan PPN dilakukan oleh pihak penjual.

Namun, dalam RPP ini pemerintah akan menunjuk pihak ketiga wajib pungut yang akan mengumpulkan dan menyerahkan PPN kepada negara.


🕷 #MusimLaba Bank BCA

Bank BCA ($BBCA) telah mempublikasikan laporan keuangan tahun 2020 dengan laba bersih 26,2 triliun rupiah, turun 5% YoY.

Penurunan kinerja keuangan $BBCA ini masih lebih baik dibandingkan dengan perbankan lainnya yang mengalami kontraksi hingga double-digit, seperti $BBRI -45%, $BMRI -37%, dan BBNI -78% secara YoY.

Berikut ini ringkasan mengenai Bank BCA:

  • Beban Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN) meningkat 167%, dari 4,1 triliun rupiah menjadi 10,9 triliun rupiah.

  • Net Iinterest Margin (NIM) perusahaan turun menjadi 5,7% dibandingkan periode sebelumnya 6,2%.

  • BCA akan meluncurkan Neo-bank pada Semester I-2021 yang merupakan bank digital milik BCA dengan konsep branchless, dimana hanya terdapat satu kantor sebagai kantor pusat.


🕷 #MusimLaba Arwana Citramulia

Arwana Citramulia ($ARNA) berhasil mempertahankan kinerja keuangannya dengan laba bersih 326,2 miliar rupiah, naik 50% secara YoY.

ARNA merupakan produsen keramik dengan nama brand "Arwana" bagi segmentasi pasar kelas menengah-bawah dan brand "Uno" bagi segmentasi pasar kelas atas.

Perusahaan memiliki beberapa wilayah produksi:

  • Ogan Ilir untuk target pasar wilayah Pulau Sumatra.

  • Tangerang dan Serang untuk target pasar di Pulau Jawa.

  • Gresik dan Mojokerto untuk target pasar wilayah Indonesia timur.

Berikut ini ringkasan keuangan Arwana Citramulia:

  • Penjualan perusahaan naik 2,7% menjadi 2,2 triliun rupiah.

  • Gross profit margin sebesar 31,7%, meningkat dibandingkan periode sebelumnya sebesar 26,4%.

  • Operating profit margin sebesar 14,7%, meningkat dibandingkan periode sebelumnya sebesar 13,5%.


Saham Top Gainer hari ini:
$ANTM (+7,33%)
$LPPF (+6,28%)
$TOWR (+5,39%)
$WEGE (+4,96%)

Saham Top Loser hari ini:
$BULL (-6,17%)
$TPIA (-4,66%)
$SSMS (-3,96%)
$ACES (-3,59%)

Performa sektor hari ini:
MISC-IND (+1,23%)
MINING (+1,08%)
TRADE (+0,84%)
INFRASTRUCTURE (+0,82%)
PROPERTY (+0,72%)
CONSUMER (+0,17%)
FINANCE (+0,17%)
BASIC-IND (-0,68%)
AGRI (-1,11%)


Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui..

6fa86834-3a87-4044-8f7f-f2aff9188c6e.gif
  • Pabrik kemasan fleksibel milik Indofood CBP Sukses Makmur ($ICBP) di Tangerang, Banten mengalami kebakaran. Kebakaran berhasil dipadamkan dalam satu jam dan tidak mengganggu operasional perusahaan.

  • Erajaya Swasembada ($ERAA) berencana stock split dengan rasio 1:5 untuk meningkatkan likuiditas perusahaan dan daya beli investor retail.

  • Garudafood Putra Putri Jaya ($GOOD) bekerjasama dengan Barry Callebaut Chocolate Asia Pacific Pte Ltd untuk mendistribusikan cokelat merek Van Houten di Indonesia.

  • Waskita Beton Precast ($WSBP) menargetkan kontrak baru 7,88 triliun rupiah tahun ini.

  • Hero Supermarket ($HERO) menutup dua gerai giant sebagai upaya efisiensi perusahaan.