πŸš— Insentif PPnBM Bikin Jualan Mobil Laris Manis / by Stockbit Snips

16 Juli 2021
Photo by: Portal Informasi Indonesia

Photo by: Portal Informasi Indonesia

Daily Market Performance πŸš€

IHSG

6.072

+0,43%

Coal

145,12

+1,70%

Crude Oil

72,03

+0,54%

Gold

1.824

-0,28%

CPO

4.227

+1,12%

Nickel

19.205

+2,35%

πŸ‘‹ Stockbitor!

Sepanjang semester awal tahun 2021, penjualan ritel mobil di Indonesia melampaui 387 ribu unit. Hal ini mengindikasikan peningkatan volume penjualan sebesar 33,5% dari periode yang sama tahun 2020. 

Toyota dan Daihatsu masih menjadi dua perusahaan dengan penjualan terbesar, dengan masing-masing penjualan sebesar 120 ribu dan 67 ribu unit. Mitsubishi menempati peringkat ketiga setelah tumbuh 59,3%, menyalip Honda.  Di sisi lain, Wuling mengalami pertumbuhan paling cepat sebesar 114% menjadi 10 ribu unit.  

Secara total, penjualan mobil dari Astra International ($ASII) sebanyak 200 ribu unit, meningkat 29,5% dari tahun sebelumnya. Sehingga, pangsa pasar Astra berada di level 51,5%.

Salah satu pendorong dari kenaikan performa ini adalah adanya relaksasi Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) 100%, yang berlangsung sampai dengan Agustus 2021.  

Di sisi lain, penjualan mobil listrik pada semester pertama tahun 2021 mencapai 1.900 unit, didominasi oleh penjualan mobil dengan model hybrid (1.378 unit).

Key Takeaway

Penerapan insentif PPnBM menjadi faktor yang signifikan mempengaruhi penjualan mobil di semester awal 2021. Terutama penjualan mobil penumpang yang menjadi begitu dominan, karena insentif PPnBM yang dijalankan pemerintah mencakup banyak model mobil.  

Dengan capaian ini, Gaikindo masih optimis untuk untuk bisa mencapai target penjualan mobil nasional sebanyak 750.000 unit tahun ini.


World News

🌏 Efikasi Vaksin Pfizer Capai 95%-100%

Photo by: Kompas

Kabar terkini dari mancanegara:

Indonesia: BPOM resmi mengeluarkan izin penggunaan darurat vaksin Comirnaty dari Pfizer Australia setelah terbukti memiliki efikasi mencapai 100% pada remaja 12-15 tahun dan 95% untuk orang usia 19 tahun ke atas.

Indonesia: Menko PMK, Muhadjir Effendy, menyampaikan bahwa di Rapat Kabinet Terbatas, Presiden Joko Widodo memutuskan untuk memperpanjang PPKM Darurat sampai akhir Juli 2021.

Amerika Serikat: Veteran yang kini merupakan Senator AS, Tommy Duckworth, mengirimkan donasi berupa 1,5 juta dosis vaksin Moderna untuk Indonesia. Sumbangan ini menggenapkan total donasi vaskin dari AS untuk Indonesia menjadi 4,5 juta dosis.

Eropa: Sejumlah negara di Eropa dilanda banjir parah. Di Jerman, musibah ini telah menewaskan setidaknya 59 orang. Sementara di Belgia, banjir ini menewaskan 9 orang. Dan di Belanda, tragedi yang disebabkan pemanasan global ini menghancurkan ribuan rumah dan jembatan. 


Call for Action

🀝 Donasi 1.000 Oksigen Agar #IndonesiaPastiBisa

Photo by: Stockbit

Photo by: Stockbit

Stockbit bersama East Ventures dan para mitra, membuka program donasi untuk membantu ketersediaan oksigen di rumah sakit di berbagai daerah di Tanah Air, yang kini mulai menipis. Oksigen menjadi salah satu peralatan yang paling krusial dalam membantu kesembuhan mereka yang terpapar virus corona.

Kamu bisa ikut berdonasi melalui laman profil Stream Stockbit @Indonesiapastibisa. Setelah itu, klik simbol koin dollar di bagian bawah postingan tentang program donasi tersebut. Untuk transaksi donasinya sendiri akan dilakukan melalui platform pembayaran Go-Pay yang terhubung dengan akun Stockbit.

Selain melalui aplikasi Stockbit, kamu juga bisa melakukan donasi lewat link ini dan ikuti panduannya.

Gerakan ini menargetkan donasi sebesar 1 juta dolar AS sampai tanggal 26 Juli 2021. Bagi kamu yang berdonasi sebesar 250.000 rupiah atau lebih, akan mendapatkan akses Stockbit Pro gratis selama 6 bulan atau senilai Rp1,2 juta.


Saham Top Gainer Hari Ini πŸ”₯

$AKRA

+9,87%

$CTRA

+4,44%

$BULL

+5,74%

$SMGR

+4,42%

Saham Top Loser Hari Ini πŸ€•

$ERAA

-4,13%

$RALS

-2,44%

$ACES

-3,07%

$ASSA

-2,17%

Performa Sektor Hari Ini πŸ“Š


Berita Korporasi

Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui…

  • Auric Digital Pte Ltd resmi menjadi pemegang saham pengendali baru Matahari Department ($LPPF) setelah membeli 32% saham Matahari. Capaian ini lebih rendah dari rencana Auric sebelumnya di angka 50,12%.

  • Untuk menekan mobilitas masyarakat di masa PPKM Darurat, Jasa Marga ($JSMR) akan menutup Jalan Tol Layang Mohamed bin Zayed mulai Jumat (16/7). Jalan tol ditutup mulai Jumat pukul 00.00 hingga 00.00 pada tanggal 22 Juli mendatang.

  • PT Waskita Karya ($WSKT) Tbk akan restrukturisasi pinjaman senilai Rp19,3 triliun menyusul penurunan kinerja dan pendapatan bisnis konstruksi akibat pandemi Covid-19. Restrukturisasi utang telah disepakati oleh lima kreditor, yakni BNI, Bank BRI, Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat (BJB).

  • PT Freeport Indonesia dan PT Chiyoda International Indonesia tandatangani kerjasama pembangunan smelter senilai 2,7 miliar dolar di lahan yang berada di Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE), kawasan industri milik AKR Corporindo ($AKRA).


Stockbitor Spotlight

Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

πŸ”₯ Antara Warren Buffett dan Teknologi

Photo by: stockbit

"Hal yang terpenting di Pasar Modal dalam jangka panjang adalah kemampuan kita beradaptasi dalam peta persaingan yang terus berubah"
-Hauw2x


Pembahasan menarik oleh Hauw2x terkait pandangannya terhadap perusahaan teknologi dibahas secara tuntas selengkapnya di sini.

Sekilas Tentang Hauw2x

Hauw2x dikenal sebagai Investor yang cukup aktif menuliskan pemikirannya terkait pasar saham disertai sudut pandang Makro Ekonomi dan mengulas emiten dengan analisa yang mendalam. Tak jarang dia memberikan tips&trik investasi untuk pemula. Tulisan menarik dari beliau bisa kamu temukan di sini.


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Astrid Rahadiani Putri, Calvin Kurniawan
Editor: Almer Dzaki, Vivi Handoyo Lie, Michael Owen Kohana,Sarah Natassja