Kapan Terakhir Beli Saham agar Dapat Dividen? / by Merissa Chaca

Kapan Terakhir Beli Saham agar Dapat Dividen

Investasi saham telah menjadi salah satu cara populer bagi masyarakat untuk meningkatkan kekayaan. Selain potensi keuntungan dari kenaikan harga saham, investor juga dapat menikmati pembagian keuntungan perusahaan melalui dividen. Namun, untuk bisa menikmati dividen, investor perlu memahami timing yang tepat dalam membeli saham. 

Pertanyaan yang sering muncul adalah, "Kapan terakhir saya harus membeli saham agar masih berhak atas dividen?". Artikel ini akan membahas tentang dividen, tanggal-tanggal penting yang perlu diperhatikan terkait dividen, serta strategi optimal untuk mendapatkan dividen.

Apa Itu Dividen?

Dividen adalah bagian dari keuntungan perusahaan yang dibagikan kepada para pemegang saham. Ini merupakan salah satu cara perusahaan untuk memberikan imbal hasil kepada investor yang telah mempercayakan modalnya. Tidak semua perusahaan membagikan dividen, dan besaran dividen dapat bervariasi tergantung pada kebijakan perusahaan dan kinerjanya.

Jadwal Pembagian Dividen

Pembagian dividen biasanya mengikuti sebuah jadwal yang terdiri dari beberapa tanggal penting:

  1. Announcement Date: Tanggal ketika perusahaan mengumumkan akan membagikan dividen.

  2. Cum Date: Hari terakhir di mana investor masih bisa membeli saham dan berhak atas dividen yang akan dibagikan.

  3. Ex Date: Hari pertama di mana pembeli saham tidak lagi berhak atas dividen yang akan dibagikan.

  4. Record Date: Tanggal di mana perusahaan mencatat daftar pemegang saham yang berhak menerima dividen.

  5. Payment Date: Tanggal di mana dividen dibayarkan kepada pemegang saham yang berhak.

Kapan Terakhir Membeli Saham agar Dapat Dividen?

Cum Date adalah hari terakhir di mana investor dapat membeli saham dan masih berhak atas dividen yang akan dibagikan. 

Ini berarti jika kamu membeli saham pada atau sebelum tanggal Cum Date, kamu otomatis berhak atas dividen. 

Sebaliknya, jika kamu membeli saham setelah tanggal Cum Date (yaitu pada tanggal Ex-Dividend atau setelahnya), maka kamu tidak berhak atas dividen tersebut. 

Sebagai contoh, anggap perusahaan ABCD mengumumkan akan membagikan dividen dengan  jadwal berikut: 

  • Cum Date: 5 Desember 2024

  • Ex Date: 6 Desember 2024

  • Recording Date: 7 Desember 2024

  • Payment Date: 15 Desember 2024

Dalam kasus ini, berarti kamu harus membeli saham perusahaan ABCD paling lambat pada tanggal 5 Desember  2024 untuk berhak atas dividen yang akan dibayarkan pada tanggal 15 Desember 2024.

Jika kamu baru membeli saham ABCD pada tanggal 6 Desember 2024 atau setelahnya, maka kamu otomatis tidak berhak atas dividen yang dibagikan. 

Strategi Pembelian Saham untuk Mendapatkan Dividen

Meskipun kita sudah mengetahui kapan terakhir bisa membeli saham untuk mendapatkan dividen, ada beberapa strategi dan pertimbangan yang perlu diperhatikan.

1. Jangan Terlalu Fokus pada Tanggal Cum Date

Meskipun membeli saham tepat pada tanggal Cum Date memungkinkan kamu untuk mendapatkan dividen, strategi ini tidak selalu ideal. Beberapa alasannya yaitu:

  • Harga saham cenderung naik menjelang tanggal Cum Date karena banyak investor yang ingin mendapatkan dividen.

  • Pada tanggal Ex Date dan setelahnya, harga saham biasanya akan turun sebesar nilai dividen yang dibagikan.

2. Pertimbangkan Faktor Fundamental Perusahaan

Keputusan untuk membeli saham sebaiknya tidak hanya didasarkan pada dividen, tetapi juga pada kinerja dan prospek perusahaan. Pertimbangkan faktor-faktor seperti:

3. Perhatikan Konsistensi Pembagian Dividen

Perusahaan yang secara konsisten membagikan dividen dari tahun ke tahun biasanya lebih menarik bagi investor yang mencari pendapatan pasif. Periksa track record pembagian dividen perusahaan dalam beberapa tahun terakhir.

4. Analisis Dividend Yield

Dividend Yield adalah rasio yang membandingkan dividen per saham dengan harga saham. Semakin tinggi dividend yield, semakin besar potensi imbal hasil dari dividen. Namun, perlu diingat bahwa dividend yield yang terlalu tinggi bisa juga menjadi tanda peringatan.

5. Diversifikasi Portofolio

Jangan menempatkan semua investasi kamu hanya pada satu saham atau sektor. Diversifikasi dapat membantu mengurangi risiko dan meningkatkan potensi keuntungan jangka panjang.

Mudah Pantau Jadwal Pembagian Dividen Perusahaan dengan Fitur Calendar Stockbit

Itu tadi penjelasan tentang kapan hari terakhir beli saham agar dapat dividen dan strategi yang bisa investor terapkan untuk memaksimalkan potensi keuntungan.  

Nah, buat para pemburu dividen yang tidak ingin melewatkan momen pembagian dividen saham, Stockbit menyediakan solusi praktis melalui fitur Calendar. Dengan fitur ini, kamu dapat dengan mudah menemukan informasi terkini tentang perusahaan-perusahaan yang akan membagikan dividen dalam waktu dekat. 

Berikut tutorial cara akses fitur Calendar di Stockbit:

Versi Aplikasi

  • Buka aplikasi Stockbit

  • Pilih menu Search > Calendar

  • Pilih Dividen

  • Seluruh jadwal pembagian dividen akan ditampilkan

Versi Web

  • Buka Stockbit.com, lalu login

  • Cari menu Calendar

  • Pilih Dividend

  • Jadwal emiten yang membagikan dividen ditampilkan

Fitur Calendar RUPS

Cukup dengan menggunakan fitur Calendar, kamu akan disajikan daftar saham yang segera membagikan dividen. Informasi ini dilengkapi dengan jadwal pembagian dan profil perusahaan terkait. 

Nikmati kemudahan berinvestasi saham di Stockbit dengan berbagai fitur unggulan yang ditawarkan. Daftar sekarang!

Disclaimer:

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/menjual saham tertentu.nal dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/menjual saham tertentu.