πŸ†™ BI Naikkan Suku Bunga 25 Bps ke 5,5% / by Stockbit Snips

22 December 2022

Daily Market Performance πŸš€

IHSG

6.824

+0,06%

Coal

400,1

+0,34%

Crude Oil

79,06

+1,07%

Gold

1.817

+0,17%

CPO

3.875

-2,15%

Nickel

29.432

+4,37%

πŸ‘‹ Stockbitor!

Bank Indonesia menaikkan suku bunga BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRRR) sebesar 25 bps (0,25%) menjadi 5,5% pada Kamis (22/12). Bank Indonesia juga menaikkan deposit facility dan lending facility sebesar 25 bps, masing-masing menjadi 4,75% dan 6,25%.

Realisasi ini sejalan dengan konsensus ekonom yang dihimpun Reuters. Kenaikan yang lebih moderat ini juga mengakhiri tren kenaikan suku bunga 50 bps dalam 3 pertemuan terakhir.

Dengan kenaikan ini, Bank Indonesia telah menaikkan suku bunga sebesar 200 bps (2%) selama 2022. Suku bunga sebesar 5,5% sendiri merupakan yang tertinggi sejak Agustus 2019.

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, mengatakan bahwa kenaikan suku bunga 0,25% ditujukan untuk menjaga tingkat inflasi inti di kisaran 2β€”4%.

Pada November 2022, Indonesia mencatatkan inflasi 0,09% MoM dan 5,42% YoY, sedikit melandai dibandingkan inflasi 0,11% MoM dan 5,5% YoY pada Oktober 2022. Pada periode yang sama, inflasi inti mencapai 3,3% YoY dengan inflasi tahun berjalan sebesar 4,82% YTD

Key Takeaway

Kenaikan suku bunga BI7DRRR yang lebih moderat ini sejalan dengan strategi bank sentral AS, The Federal Reserve (The Fed). Pada pekan lalu, The Fed menaikkan suku bunga acuannya sebesar 50 bps, lebih rendah dari 4 pertemuan sebelumnya yang masing-masing naik sebesar 75 bps.

Bank Indonesia masih memproyeksikan ekonomi Indonesia akan tumbuh 4,5β€”5,3% pada 2022 dan 2023. Sementara itu, Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi global akan melambat dari 3% pada 2022 menjadi 2,6% pada 2023. Bank Indonesia juga memprediksi bahwa mata uang dolar AS masih akan tetap kuat, seiring dengan kenaikan suku bunga The Fed yang diperkirakan berlanjut hingga awal 2023. Berdasarkan kurs referensi JISDOR per 21 Desember 2022, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS telah melemah sebesar -9,3% YTD.

Dampak kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia sudah mulai terasa dari sisi penyaluran kredit. Pada November 2022, pertumbuhan kredit tercatat sebesar 11,16% YoY, turun dari bulan sebelumnya yang mencapai 11,95% YoY.


Berita Korporasi

πŸ“‘ TLKM Bangun Data Center dengan Kapasitas 51 MW

  • $TLKM: Telkom Indonesia melalui anak usahanya, NeutraDC, membangun data center berkapasitas 51 MW di Kawasan Industri Terpadu Kabil Batam. Proyek senilai 198 juta dolar AS (3,08 triliun rupiah) ini digarap bersama perusahaan telekomunikasi asal Singapura, Singtel, dan PT Medco Power Indonesia. TLKM memegang saham sebesar 60% dalam proyek ini. Pada tahap awal, TLKM akan mengembangkan kapasitas 17 MW dengan target rampung pada 2Q24.

  • $SMGR: Semen Indonesia dan anak usahanya, Solusi Bangun Indonesia ($SMCB),  menandatangani perjanjian kredit sindikasi sustainability linked loan masing-masing senilai 4,15 triliun rupiah dan 2,74 triliun rupiah. Dana tersebut akan digunakan oleh SMGR dan SMCB untuk meningkatkan ESG Score dan reprofiling utang sindikasi sebelumnya.

  • $BNBR: Bakrie & Brothers berencana menggelar private placement melalui penerbitan obligasi wajib konversi (OWK) sebanyak 923,6 juta lembar saham baru dengan harga pelaksanaan yang tidak disebutkan. Pencatatan saham baru tersebut akan dilakukan pada 23 Desember 2022.

  • $WSKT: Waskita Karya mencatat nilai kontrak baru sebesar 13,70 triliun rupiah selama 11M22, sedikit lebih tinggi dibandingkan realisasi tahun lalu di level 13,46 triliun rupiah. Meski demikian, nilai tersebut hanya mencapai 67,3% dari target terendah 2022 antara 20β€”30 triliun rupiah.

  • $SMDR: Samudera Indonesia melakukan penyertaan modal kepada 2 anak usahanya, yakni PT Samudera Pelabuhan Indonesia dan PT Samudera Perkapalan Indonesia, masing-masing sebesar 424,2 miliar rupiah dan 48,4 miliar rupiah. Transaksi ini ditujukan untuk memperkuat struktur permodalan kedua anak usaha tersebut, serta mendukung pelaksanaan investasi dan penambahan aset.


Musim Laba Q3 2022

πŸ•· BBYB & BBHI 9M22

Beberapa emiten di sektor perbankan digital telah merilis kinerja sepanjang 9M22. Berikut adalah rinciannya:

  • $BBYB: Bank Neo Commerce membukukan laba bersih 10,3 miliar rupiah pada Q3 2022, berbalik dari rugi bersih 131,9 miliar rupiah pada Q3 2021. Pendapatan bunga bersih (Net Interest Income atau NII) naik +453,3% YoY menjadi 494,7 miliar rupiah dan pendapatan operasional lainnya meningkat +162% YoY.

    Namun, secara kumulatif selama 9M22, BBYB membukukan rugi bersih yang membesar dari 264,7 miliar rupiah pada 9M21 menjadi 601,2 miliar rupiah. Meskipun pendapatan bunga bersih (Net Interest Income atau NII) naik +387,6% YoY menjadi 989,3 miliar rupiah, beban kerugian penurunan nilai (impairmentmelonjak lebih dari 22x lipat menjadi 652 miliar rupiah. (IDX)

    Dari segi operasionalnet interest margin (NIM) BBYB meningkat dari 5,81% pada 9M21 menjadi 12,74% pada 9M22. Loan to deposit ratio (LDR) meningkat dari 57,55% pada 9M21 menjadi 70,5% pada 9M22. Cost to income ratio (CIR) turun dari 177,92% pada 9M21 menjadi 95,93% pada 9M22.

  • $BBHI: Laba bersih Allo Bank Indonesia turun -7% menjadi 58 miliar rupiah pada Q3 2022 dibandingkan 63 miliar pada Q3 2021. Pendapatan bunga meningkat +92% YoY dan pendapatan bunga bersih (Net Interest Income atau NII) naik +142% YoY menjadi 189 miliar rupiahPenurunan laba bersih didorong oleh non-operasional, yaitu beban pajak dan adanya kerugian atas penjualan agunan yang diambil alih.

    Secara kumulatif selama 9M22, laba bersih BBHI tumbuh +143,8% dari 85,7 miliar rupiah pada 9M21 menjadi 209 miliar rupiah. Hal ini didorong pendapatan bunga bersih (Net Interest Income atau NII) yang naik +209% dari 132 miliar rupiah pada 9M21 menjadi 406 miliar rupiah. Selain itu, pendapatan operasional lainnya juga naik ~8x lipat, dari 15,3 miliar rupiah pada 9M21 menjadi 127,9 miliar rupiah. (IDX)


Saham Top Gainer Hari Ini πŸ”₯

$ACES

+13,02%

$BRIS

+6,09%

$DMMX

+6,42%

$BTPS

+5,66%

Saham Top Loser Hari Ini πŸ€•

$MARI

-5,04%

$AGII

-2,20%

$ESSA

-3,23%

$INTP

-2,03%

Performa Sektor Hari Ini πŸ“Š


Berita Lainnya

πŸ”₯ Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, mengungkapkan bahwa pemerintah telah menyiapkan dana senilai 5 triliun rupiah untuk subsidi kendaraan listrik. Meski demikian, pemerintah belum menjelaskan detail kriteria penerima subsidi tersebut.

  • Indonesia resmi memberlakukan kebijakan visa rumah kedua (second home visa) pada 21 Desember 2022. Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly, mengatakan bahwa kebijakan ini merupakan fasilitas baru untuk investor global yang ingin tinggal lebih lama di Indonesia.

  • Bayan Resources ($BYAN) mengumumkan bahwa Singapore International Commercial Court telah memerintahkan BCBC Singapore Pte. Ltd. untuk membayar 4,6 juta dolar Singapura kepada BYAN dengan bunga sebesar 5,33% per tahun hingga seluruh kewajiban dibayar sepenuhnya. Putusan ini merupakan kelanjutan dari tuntutan wasted expenditure claim yang diajukan BCBC kepada BYAN pada Februari lalu. BCBC merupakan mitra BYAN dalam joint venture PT Kaltim Supacoal.

  • Pemegang saham Fuji Finance Indonesia ($FUJI), Charnic Capital ($NICK), menjual 43,22 juta lembar saham FUJI dengan harga 575 rupiah per lembar pada 20 Desember 2022. Dengan demikian, total nilai penjualan mencapai 24,85 miliar rupiah. Setelah transaksi ini, kepemilikan NICK di FUJI berkurang dari 28,32% menjadi 24,99%.

  • Air Asia Indonesia ($CMPP) berencana menambah armada pesawat menjadi 32 unit pada 2023. Selama 2022, CMPP menerbangkan 16 dari 23 unit pesawat yang mereka miliki. Dengan rencana penambahan armada ini, CMPP memproyeksikan jumlah penumpang pada 2023 lebih tinggi 11% dibandingkan realisasi pada 2019.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

β™Ÿ Menerapkan Strategi MMORPG pada Saham

Photo by: Stockbit

"Jadi META adalah metode, taktik, atau teknik paling efektif yang bisa digunakan untuk mencapai sesuatu dalam permainan. Jika kalian memiliki META yang baik, maka kemungkinan menang akan semakin besar" β€” Adyarto

Investor maupun trader yang gemar bermain game pasti familiar dengan istilah genre MMORPG. Biasanya terdapat beberapa role yang ada pada genre ini seperti tanker, archer, support, carry yang masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya. Lalu apa hubungan dan cara menerapkan strategi dalam permainan MMORPG ke dalam saham? Dalam tulisan yang dibagikan Adyarto, dia menganalogikan role Tanker yang memiliki damage yang tidak terlalu kuat namun memiliki daya tahan yang kuat sebagai saham defensive (Bluechip). Sehingga untuk memenangkan β€œpertempuran”, investor juga harus memiliki HP atau modal yang besar layaknya seorang tanker. Penasaran dengan strategi yang dapat diterapkan oleh role lainnya? Simak selengkapnya di sini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis: Anggaraksa Arismunandar

Editor: Vivi Handoyo Lie, Calvin Kurniawan, Rahmanto Tyas Raharja, Astrid Rahadiani Putri, Theodorus Melvin, Aulia Rahman Nugraha, Michael Owen Kohana, Hendriko Gani, Bayu Santoso, Syanne Gracetine

Copyright 2022 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (β€œStockbit”), Perusahaan efek yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.

Domain resmi Stockbit adalah β€œhttps://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri β€œ@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.